Madura United Tanpa Lulinha Kontra Persikabo 1973?
BolaSkor.com - Nasib malang harus diterima Madura United seusai menerima kekalahan pertama di musim ini dari Persis Solo pada lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo (23/8).
Saat takluk 0-1 dari tuan rumah Persis, mereka harus kehilangan Lulinha di awal-awal pertandingan. Pria asal Brasil itu terpaksa ditarik keluar lantaran mengalami cedera di bagian pahanya.
Hal itu dirasakan setelah mendapatkan tekel dari Althaf Indie di kotak terlarang. Alih-alih mendapatkan penalti, Lulinha harus menjalani perawatan lebih lanjut sebelum digantikan oleh Slamet Nurcahyono.
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, mengakui bila kondisi anak asuhnya itu masih belum dapat diketahui pasti. Ia pun telah mempersiapkan diri tanpa kehadirannya dengan situasi pertandingan yang sangat padat ini.
Baca Juga:
Wasit Abaikan Tendangan Kungfu Fernando Rodriguez, Madura United Uring-Uringan
"Lulinha tengah melakukan fisioterapis dengan dr. Marcelo dan kami akan melihat kondisinya hingga hari ini untuk pertandingan kontra Persikabo. Tetapi sebenarnya itu tidak masalah," ujarnya.
"Jika dia ingin istirahat di satu pertandingan untuk melakukan recovery yang lebih baik, tentu dia bisa melakukannya," imbuh pelatih asal Brasil tersebut.
Pemain yang baru saja merayakan ulang tahunnya ke-50 ini menganggap bakal lebih bijak membiarkan Lulinha beristirahat untuk sementara waktu. Ia tak ingin memaksakan pemainnya dalam kompetisi yang masih sangat panjang.
"Kami harus berpikir, kalau kami memiliki 28 pertandingan lain. Jadi tidak bagus untuk mengambil resiko sekarang. Sebaiknya kami menjaga semua pemain dalam kondisi bagus setiap saat," tandasnya.
Kekalahan dari Persis juga membuat posisi mereka di papan klasemen melorot ke peringkat kedua. Mereka berambisi menaklukkan Persikabo 1973 pada pertandingan selanjutnya di Stadion Gelora, Bangkalan (27/8) untuk kembali ke singgasana klasemen. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama/Madura)
Tengku Sufiyanto
17.637
Berita Terkait
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland