Madura United Putuskan Nasib Rahmad Darmawan 1-2 Hari

Suporter Madura United menuntut Rahmad Darmawan dan asistennya Rasiman mundur.
Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 08 November 2021
Madura United Putuskan Nasib Rahmad Darmawan 1-2 Hari
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Direksi Madura United segera mengadakan pertemuan untuk membahas evaluasi tim. Ini jawaban dari aksi suporter yang telah menyuarakan tuntutan di kantor Madura United, Minggu (7/11).

Suporter Madura United bersatu memang meminta pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, untuk mundur dari kursi pelatih. Tak hanya itu, mereka juga meminta asisten pelatih, Rasiman untuk mundur.

Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ulhaq Abdurrahim menuturkan nasib pelatih beserta official akan diputuskan pada rapat direksi. Namun kabarnya hampir pasti Madura United akan mendepak pelatih yang disapa RD tersebut.

"Harus diputuskan melalui rapat direksi. Karena tentunya kami juga sudah ada rapor sejak pekan ketujuh. Tapi kami awalnya sempat berpikir realistis hasil kalah seri ini dalam rangka pembentukan tim," ungkap pria yang akrab disapa Habib tersebut.

Baca Juga:

Persib Vs Persija, Wander Luiz Ketagihan Menang

Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Gol Bunuh Diri, PSS Kalahkan TIRA-Persikabo

"Namun klimaksnya kemarin ternyata kami kalah lagi. Jadi kami akan membahas tentang apa yang terjadi Selasa, atau Rabu lah maksimal," imbuhnya.

Madura United sudah sempat memberikan warning kepada skuadnya. Pria asal Pamekasan tersebut menuturkan sejak gagal menang kontra Persela Lamongan (16/10), manajemen sempat memberikan tekanan kepada Fachrudin Aryanto dkk.

"Sebelum ini kami juga sudah mendapat banyak protes melalui Whatsapp maupun telepon dari suporter dan pengamat sepak bola di Madura," jelasnya.

"Manajemen sudah mewanti-wanti sebelum lawan Persiraja Banda Aceh (27/10), bahkan setelah lawan Persela Lamongan (16/10). Karena saat kami menang kami juga tetap dapat bullyan," Habib menambahkan.

Sementara itu mengenai tuntutan suporter yang meminta kroni Haruna Soemitro untuk angkat kaki, Zia mengatakan tidak semua tuntutan suporter akan dipenuhi. Bagi mereka Haruna Soemitro tetap keluarga Madura United.

"Pak Haruna pernah cukup lama menjadi manajer kami. Kami masih menaruh hormat dan bagi kami beliau tetap bagian dari Madura United," tutur Zia.

"Kami tidak pernah ada statement Pak Haruna keluar dari Madura United. Hanya saja saat ini memang Pak Haruna tengah disibukkan sebagai Exco PSSI," lanjutnya.

Haruna sendiri menjadi manajer sejak Madura United terbentuk. Namun saat terpilih menjadi salah satu Exco PSSI, Haruna memilih mundur sebagai manajer. Namun Haruna sempat menjadi Direktur Teknik sebelum akhirnya sudah jarang terlihat mendampingi Madura United. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama/Madura)

Madura united Liga 1 Rahmad darmawan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Persija mengalahkan Madura United 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1). Dua gol Macan Kemayoran dilesakkan dari titik putih.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Persija tidak bisa menurunkan tim terbaik menghadapi Madura United malam nanti. Pelatih Persija Mauricio Souza punya rencana mengantisipasi hal tersebut.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Liga Indonesia
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Persija belum pasti bisa memainkan Alaeddine dan Paulo Ricardo saat menghadapi Madura United malam nanti. Hanya Fajar Fathurrahman yang siap bermain.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Liga Indonesia
Van Basty Sousa Susul Hanif, Persija Sisakan Pemain Muda Lawan Madura United
Persija Jakarta diterpa krisis di sektor gelandang. Setelah Hanif Sjahbandi harus dioperasi, Persija juga kehilangan Van Basty Sousa.
Rizqi Ariandi - Selasa, 20 Januari 2026
Van Basty Sousa Susul Hanif, Persija Sisakan Pemain Muda Lawan Madura United
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Persebaya Surabaya mengalahkan Madura United dengan skor tipis 1-0 di Stadion Ratu Pamelingan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Borneo FC Samarinda mengalahkan PSM Makassar 2-1.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Liga Indonesia
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Persebaya Surabaya menantang Madura United di Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Bagikan