Liga 1
Madura United Daratkan Pemain Keturunan Indonesia
BolaSkor.com - Meski sempat tersandung persoalan internal, Madura United tidak main-main dalam mempersiapkan tim untuk bersaing di Liga 1 2024/2025. Terbaru tim berjuluk Laskar Sape Kerrap itu memperkenalkan Jordy Wehrmann sebagai amunisi anyar.
Lantas siapa Jordy Wehrmann? Dia merupakan pemain berkebangsaan Belanda yang berposisi sebagai gelandang. Di usia mudanya Jordy juga pernah menjadi kapten timnas Belanda U-17.
Menariknya Jordy juga memiliki darah Indonesia dari sang ibu. Bahkan namanya pernah masuk dalam daftar pemain yang akan dinaturalisasi PSSI. Namun kabarnya Jordy menolak menjadi WNI (Warga Negara Indonesia).
"Kami sudah lama berkomunikasi dengan Jordi, dan dia sangat semangat untuk segera merapat ke Indonesia. bahasa Indonesianya pun lumayan lancar," kata Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu, Annisa Zhafarina.
Baca Juga:
Piala Presiden dan Liga 1 di Depan Mata, Carlos Pena Berharap 5 Pemain Utama Persija Segera Fit
Kisah Beckham Putra: Jadi Suporter saat Persib Kampiun ISL 2014, Juara Liga 1 10 Tahun Kemudian
View this post on Instagram
Bisa berbahasa Indonesia jelas menjadi nilai plus bagi Jordy. Artinya pemain berusia 25 tahun itu tak akan kesulitan beradaptasi dengan skuad lainnya. Meskipun statusnya sebagai pemain debutan di Liga 1 2024/2025.
Tak hanya Jordy, sebelumnya Madura United juga telah memperkenalkan dua pemain asing. Mereka adalah Iran Junior yang berposisi sebagai gelandang serang, serta Wagner 'Dida' Augusto sebagai kiper.
Sama seperti Jordy, nama Iran juga masih asing dengan sepak bola Indonesia. Namun Iran sudah cukup akrab dengan winger asing Madura United, Lulinha. Maklum keduanya berasal dari negara yang sama yakni Brasil.
Sementara itu di posisi penjaga gawang Madura United ketagihan menggunakan jasa kiper asing. Di putaran kedua musim lalu Madura United mempercayakan posisi kiper kepada Lucas Frigeri yang sudah hijrah ke Arema FC.
Dida sebagai kiper baru pun memiliki kualitas yang tidak kaleng-kaleng. Sebelum sepakay dengan Madura United, Dida tercatat membela salah satu klub kasta tertinggi Liga Portugal, C.F Estrela de Amandora.
"Selamat Datang Dida, kami sangat senang bisa mendatangkan penjaga gawang berkualitas seperti dia. Semoga bisa segera beradaptasi dengan tim dan sepak bola Indonesia," tutur Annisa.
Saat ini Madura United sudah memperkenalkan empat pemain asing. Jika mereka menggunakan seluruh slot pemain asing, maka masih ada empat slot pemain asing yang masih tersedia. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama)
Tengku Sufiyanto
17.668
Berita Terkait
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal