Kualifikasi Piala Dunia 2026

Maarten Paes: Membela Timnas Indonesia adalah Senyuman Sang Nenek

Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, sangat bangga bisa membela Skuad Garuda.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 03 Oktober 2024
Maarten Paes: Membela Timnas Indonesia adalah Senyuman Sang Nenek
Presiden Jokowi bersalaman dengan Maarten Paes usai imbang lawan Australia 0-0 di SUGBK, Selasa (10/9) malam WIB. (BolaSkor.com Didik Setiawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, sangat bangga bisa membela Skuad Garuda. Hal ini dilakukan agar bisa membuat sang nenek tersenyum bangga.

Maarten Paes sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) lewat jalur naturalisasi. Kiper berusia 26 tahun itu dinaturalisasi dengan jalur blijvers, atau keturunan orang asli Belanda etnis Eropa atau Kaukasian yang lahir di Hindia-Belanda atau Indonesia sebelum merdeka.

Kiper FC Dallas itu terkendala administrasi saat perpindahan federasi dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia), karena terbentur aturan FIFA. Lewat gugatan ke pengadilan abritase olahraga internasional (CAS), PSSI akhirnya bisa bernafas lega, Maarten Paes bisa membela Timnas Indonesia.

Baca Juga:

Manajer Timnas Indonesia Bicara soal Kondisi Cedera Maarten Paes

Cerita Maarten Paes soal Timnas Indonesia kepada New York Times: Tak Bisa Meninggalkan Hotel Tanpa Pengawal

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Maarten Paes langsung melakoni debut saat Timnas Indonesia menahan imbang Arab Saudi 1-1, pada laga perdana Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, 6 September 2024 lalu. Lalu kembali menjadi starter saat menahan imbang Australia 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 10 September 2024 kemarin.

Eks kiper FC Utrecht itu sangat bangga bisa membela Timnas Indonesia. Ia ingin memberikan yang terbaik untuk sang nenek.

"Dia berasal dari sana dan aku banyak berbincang dengannya mengenai itu. Itu suatu hal yang bisa aku lakukan agar bisa membuatnya tersenyum di akhir hayatnya. Itu suatu hal yang besar untukku," ungkapnya.

"Dia bilang, 'aku akan sangat senang kalau kamu mau melakukan itu'. Jadi, dia menyemangati aku dan merupakan sebuah kebanggaan bisa melakukan itu untuknya," kata tambahnya.

Kini, Maarten Paes bersiap membela Timnas Indonesia menghadapi Bahrain dan China, pada lanjutan Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pasukan Shin Tae-yong tandang lebih dahulu melawan Bahrain di ahrain National Stadium, Riffa, 10 Oktober 2024. Lima hari kemudian menantang tuan rumah China di Football Stadium, Qingdao.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia Maarten Paes Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.931

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-19 Super League musim ini di Indomilk Arena, Jumat (30/1) mulai pukul 15.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Liga Indonesia
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Ilham Rio Fahmi bertekad membantu Persija mengalahkan Persita, meski di satu sisi dirinya diisukan bakal dipinjamkan ke Arema FC.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Liga Indonesia
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Shayne Pattynama ingin mencuri hati The Jakmania dengan bertekad membuktikan dengan aksinya bersama Persija di atas lapangan hijau.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Indonesia
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Shayne Pattynama berpeluang besar dimainkan Persija ketika menghadapi Persita. Laga itu akan menjadi debut Shayne Pattynama di Persija dan Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Bagikan