Luka Modric Cedera, Real Madrid Tak Dapat Kompensasi dari FIFA
BolaSkor.com - Real Madrid ikut terkena virus FIFA usai cederanya Luka Modric. Namun Los Blancos tidak akan mendapat biaya kompensasi dari konfederasi sepak bola dunia tersebut.
Modric turut berpartisipasi membela Timnas Kroasia pada dua laga terakhir UEFA Nations League, kemarin. Ia berperan penting membawa negaranya lolos ke semifinal.
Sayangnya Modric membawa kabar kurang menyenangkan saat pulang ke Madrid. Ia didiagnosa mengalami cedera pinggul sehingga harus absen sementara waktu.
Baca Juga:
Ancelotti: Melatih Kroos dan Modric adalah Hal Termudah di Karier Saya
Modric setidaknya harus istirahat dalam waktu sepekan terakhir. Pemain berusia 37 tahun itu pun dipastikan absen saat Madrid menjamu Osasuna dalam lanjutan LaLiga 2022-2023, akhir pekan nanti.
Kehilangan Modric untuk sementara waktu nyatanya tak membuat Madrid panik. Dani Ceballos disiapkan untuk mengisi posisi yang ditinggalkan mantan pemain Tottenham Hotspur tersebut.
Meski Modric cedera saat membela negara, Madrid dipastikan tidak akan mendapat biaya kompensasi dari FIFA. Menurut laporan Diario AS, uang ganti rugi baru akan diberikan kepada klub andai pemain yang cedera membutuhkan waktu lebih dari 28 hari untuk pulih.
Barcelona menjadi klub terbaru yang berpeluang mendapat biaya kompensasi dari FIFA. Itu setelah sejumlah pemain kuncinya mengalami cedera cukup parah saat membela negaranya pada periode yang sama.
Ronald Araujo menjadi pemain dengan cedera terparah karena terancam absen hingga tiga bulan ke depan. Barcelona pun akan mendapat biaya kompensasi sebesar 20.548 euro per hari hingga sang pemain dinyatakan pulih.
6.514
Berita Terkait
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues