Luka Jovic Gabung Real Madrid, Proyek Los Galacticos Jilid 3 Telah Dimulai
BolaSkor.com - Real Madrid mengonfirmasi telah memboyong penyerang Eintracht Frankfurt, Luka Jovic. El Real mengikat sang pemain hingga akhir Juni 2025.
Real Madrid terus memperbaiki skuatnya setelah tampil mengecewakan pada musim ini. Los Blancos mengakhiri musim tanpa mendapatkan gelar apa pun.
Kembalinya Zinedine Zidane ke kursi pelatih Madrid memunculkan harapan. Pelatih asal Prancis tersebut akan melakukan perombakan besar.
Real Madrid dikabarkan akan memboyong sejumlah pemain dengan label bintang untuk bisa bersaing di Spanyol dan Eropa. Sebagai langkah awal, Madrid telah mengamankan Eder Militao beberapa bulan lalu.
Real Madrid memang ingin mengembalikan kejayaan. Rencananya, Madrid akan membangun proyek El Clasico jilid 3 yang akan berisi pemain-pemain kelas wahid. Neymar, Kylian Mbappe, Paul Pogba hingga Christian Eriksen masuk dalam bidikan
Baca Juga:
Presiden Real Madrid Konfirmasi Sergio Ramos Ingin Hengkang
Presiden Madrid Sangat Berharap Hazard Datang Tahun Ini
Kini, Madrid mulai melangkah di bursa transfer. Kabarnya, El Real mengucurkan dana hingga 60 juta euro untuk mendapatkan Luka Jovic.
"Luka Jovic adalah pemain baru Real Mdrid. Los Blancos mendapatkan servis dari satu di antara penyerang yang menjadi bintang sepak bola Eropa pada musim ini," jelas Real Madrid pada keterangan resmi.
Luka Jovic memang menjadi satu di antara pemain depan paling bersinar di Eropa. Meski masih berusia 21 tahun, namun Jovic mencetak 27 gol plus tujuh assist dalam 48 pertandingan.
Dengan begitu, Luka Jovic menghadirkan keuntungan besar bagi Eintracht Frankfurt. Sebab, klub asal Jerman itu hanya mengeluarkan 7 juta euro ketika memboyong sang pemain dari Benfica.
Selain Luka Jovic, Real Madrid juga dikabarkan akan segera meresmikan gelandang serang Chelsea, Eden Hazard. Pemain tim nasional Belgia itu telah mengucapkan kalimat perpisahan setelah The Blues memenangi Piala Europa.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan