Luis Suarez Kenang Perlakuan Buruk Koeman di Barcelona
BolaSkor.com - Rumor pemecatan Ronald Koeman dari kursi pelatih Barcelona tampaknya tak membuat seorang Luis Suarez bersimpati. Ia ternyata punya kenangan buruk dengan juru taktik berkebangsaan Belanda tersebut.
Rumor pemecatan Koeman santer terdengar dalam beberapa hari terakhir. Itu tak lepas dari kekalahan memalukan Barcelona dari Benfica di ajang Liga Champions.
Banyak pihak menilai laga kontra Atletico Madrid dalam lanjutan LaLiga, Minggu (3/10) dini hari WIB, akan menjadi hari penghakiman Koeman. Jika kalah, hampir pasti rumor pemecatannya menjadi kenyataan.
Baca Juga:
Alasan Kuat Suarez Minta Xavi Menolak Tawaran Latih Barcelona
Suarez telah mengetahui posisi sulit mantan pelatihnya di Barcelona tersebut. Namun hal itu tak membuatnya merasa kasihan.
Pemain berkebangsaan Uruguay itu tampak memiliki dendam tersendiri kepada Koeman. Suarez belum lupa cara sang pelatih membuangnya ke Atletico, satu tahun lalu.
“Koeman mengatakan kepada saya bahwa jika saya tidak segera menandatangani kontrak di Atletico, dia akan mengesampingkan saya saat melawan Villarreal," kata Suarez kepada Sport.
Duel kontra Villarreal merupakan laga perdana Barcelona di LaLiga 2020-2021. Pertandingan itu berlangsung empat hari setelah Suarez resmi pindah ke Atletico dengan biaya 6 juta euro.
Suarez merasa sakit hati dengan sikap Koeman tersebut. Ia sempat bertanya-tanya alasan dirinya diperlakukan seperti itu.
"Mengirim saya keluar untuk berlatih terpisah seperti saya berusia 15 tahun menyakitkan dan mengecewakan saya. Saya pulang dengan menangis," tambahnya.
"Itu penghinaan karena saya selalu bekerja dengan benar. Saya berlatih tanpa menggelengkan kepala meskipun semua itu terjadi."
Suarez kini punya kesempatan untuk membalas dendam kepada Koeman. Mencetak gol dan mengalahkan Barcelona bisa membuat mantan pelatihnya tersebut kehilangan pekerjaan.
6.514
Berita Terkait
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan