Luis Milla Bantah Krisis di Sektor Sayap Persib Jelang Hadapi Barito Putera

Erwin Ramdani cedera, sementara Febri Hariyadi sempat diragukan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 14 September 2022
Luis Milla Bantah Krisis di Sektor Sayap Persib Jelang Hadapi Barito Putera
Pelatih Persib, Luis Milla. (Bolaskor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persib Bandung tampil pincang menghadapi Barito Putera di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat (16/9). Terutama untuk pemain yang beroperasi sebagai gelandang sayap.

Satu di antaranya yakni Erwin Ramdani. Pemain yang biasa beroperasi sebagai gelandang sayap kanan itu bahkan harus absen cukup lama karena mengalami patah tulang selangka kanan saat berhadapan dengan Arema FC.

Selain Erwin Ramdani, terdapat Febri Hariyadi. Pemain yang juga mengisi posisi sayap kanan itu bahkan tidak nampak terlihat dalam sesi latihan Persib yang digelar di Stadion Persib (Sidolig), Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (13/9).

Pelatih Persib, Luis Milla membenarkan hal itu. Terutama untuk Erwin Ramdani yang memang harus diistirahatkan cukup lama karena mengalami cedera yang cukup serius.

Baca Juga:

Parkir Penyerang Brasil, PSS Sleman Pilih Bekas Anak Asuh Shin Tae-yong

PSIS Semarang Sadar Perubahan Persita


"Saya rasa sudah jelas Erwin sudah pasti tidak bisa main karena cederanya butuh waktu lama untuk pulih. Tapi untuk Febri memang dia menderita demam, tapi menurut saya dia Rabu sudah bisa berlatih kembali," kata Luis Milla usai memimpin sesi latihan.

Pelatih asal Spanyol ini memastikan Persib masih memiliki banyak stok pemain untuk mengisi kekosongan posisi di setiap lininya. Apalagi, lanjutnya, dalam dua pertandingan sebelumnya, para pemainnya menunjukkan permainan gemilang.

"Bukan hanya 11 pemain inti, tapi saya rasa pemain lain yang masuk di babak kedua seperti Erwin, Dedi (Kusnandar), Beckham (Putra Nugraha), mereka itu pemain penting untuk membantu tim memenangi pertandingan."

"Saya ingin spirit ini terus terjaga, karena ini tim yang besar dan semua harus bersama-sama mengejar target yang dibidik. Semua pemain adalah pemain yang penting," tegasnya.

Terkait mengenai Frets Butuan, mantan pelatih timnas Indonesia masih harus memberikan waktu kepada pemainnya itu untuk bisa bergabung dengan timnya. Sebab, pemain yang biasa ditempatkan sebagai gelandang sayap kiri itu baru melangsungkan pernikahan.

"Ya dia tidak mungkin bermain karena baru saja menikah. Frets juga lama tidak berlatih, dia tidak berlatih dalam 10 hari terakhir, jadi tidak mungkin bermain dengan kami. Saya harap dia bisa cepat kembali karena dia adalah pemain yang penting dan kami butuh Frets di performa yang lebih baik," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Liga 1 Barito Putera Luis Milla
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Thom Haye menuding ada berbagai pihak yang membuat kekacauan usai Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Liga Indonesia
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Kini, pemain yang pernah membela Como 1907 di Liga Italia ini pun sudah ikut berlatih bersama Persib Bandung.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Liga Indonesia
Persib vs Lion City, Bobotoh Harus Baca Peraturan Ini jika Ingin Away Day
Maung Bandung bakal bertandang menghadapi tuan rumah Lion City Sailors di Bishan Stadium, Singapura, markas Sailors, Rabu (26/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Persib vs Lion City, Bobotoh Harus Baca Peraturan Ini jika Ingin Away Day
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Borneo FC terus melaju sendirian, sedangkan persaingan Persija dan Persib juga semakin ketat.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Liga Indonesia
Bojan Hodak Semringah Persib Hentikan Rekor Buruk atas Dewa United
Persib Bandung memutus rekor tak pernah menang melawan Dewa United Banten FC sejak era Liga 1.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 23 November 2025
Bojan Hodak Semringah Persib Hentikan Rekor Buruk atas Dewa United
Liga Indonesia
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Persebaya Surabaya sedang dalam kondisi tidak baik, karena baru menorehkan 4 kemenangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 22 November 2025
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Penalti Andrew Jung Menangkan Persib Bandung
Persib Bandung berhasil mengalahkan Dewa United Banten FC dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Jumat (21/11).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 22 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Penalti Andrew Jung Menangkan Persib Bandung
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung menjamu Dewa United Banten FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Jumat (21/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 21 November 2025
Link Streaming Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025
Persib Bandung menjamu Dewa United Banten FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Jumat (21/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 21 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025
Liga Indonesia
Punya Rekor Buruk, Beckham Putra Ingatkan Persib Waspada Terhadap Dewa United Banten FC
Baginya tidak mudah menjaga ritme ini, terlebih Persib mencatatkan hasil manis setelah meraih kemenangan dalam enam pertandingan terakhirnya secara beruntun.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 19 November 2025
Punya Rekor Buruk, Beckham Putra Ingatkan Persib Waspada Terhadap Dewa United Banten FC
Bagikan