Lucas Vazquez Jawab Kritikan, Zinedine Zidane Bangga
BolaSkor.com - Real Madrid berhasil mengalahkan Real Zaragoza dengan skor 4-0 di Estadio La Romareda Kamis (30/1) dini hari WIB. Kemenangan tersebut membawa tim asuhan Zinedine Zidane memastikan tempat di perempat final Copa del Rey. Dalam laga tersebut penampilan Lucas Vazquez berhasil memukau Zidane.
Vazquez yang sebelumnya sempat mendapat kritik dari fans Real Madrid berhasil menunjukan kemampuannya. Zidane mengaku percaya pemain berumur 28 tahun itu selalu memberikan segalanya ketika dipercaya bermain.
"Hal terpenting adalah apa yang saya pikirkan mengenainya (Vazquez)," ujar Zidane soal Vazquez, dikutip dari Marca
"Dia adalah pemain yang telah datang melalui akademi dan orang-orang ingin melihat pemain mereka (pemain jebolan akademi) memberikan segalanya di lapangan dan Lucas memberikannya" lanjutnya.
Baca Juga:
Real Madrid Punya Jurus Jitu Gaet Fabian Ruiz
Real Madrid di Puncak Klasemen, Zidane Nilai Jalan Masih Panjang
Vazquez pun tidak terlalu mempermasalahkan kritik yang datang dari fans Los Blancos. Ia tetap percaya diri bisa menunjukkan peforma terbaiknya bersama Real Madrid.
"Saya menutup diri dari itu," imbuh Lucas Vazquez. "Saya seorang pemain Madrid dan saya tahu apa yang saya perjuangkan, yang tidak bisa Anda lakukan adalah meragukan diri Anda sendiri," tegasnya.
Sempat dipinjamkan ke Espanyol pada musim 2014-15, Vazquez menjelma jadi pemain yang dapat diandalkan di Madrid dalam peran sebagai penyerang sayap dan juga bisa menjadi bek kanan. Lima tahun di Madrid, Vazquez telah meraih tiga titel Liga Champions, satu LaLiga, dua Piala Super Spanyol, dan tiga Piala Dunia Antar Klub.
Penulis: Deva Asmara Kusuma
Arief Hadi
16.214
Berita Terkait
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia