Luca Marini, Duplikat Valentino Rossi Versi Lebih Pendiam
BolaSkor.com - MotoGP 2021 bakal menghadirkan Valentino Rossi dan Luca Marini di lintasan. Kakak-adik tersebut bakal saling bersaing menjadi yang terbaik.
Marini naik kelas ke MotoGP dengan menggandeng tim satelit Ducati, Esponsorama Racing. Rider asal Italia itu menggeser posisi yang sebelumnya ditempat Tito Rabat.
Sementara Rossi melanjutkan karier bersama Petronas Yamaha. Meski berada di tim satelit, The Doctor tetap mendapat motor pabrikan.
Secara terbuka, Marini mengaku memiliki kepribadian yang sama dengan Rossi. Akan tetapi, runner up Moto2 itu bagai duplikasi yang lebih pendiam.
Baca Juga:
“Rossi lebih ekstrovert, sementara saya lebih pemalu. Jika Rossi seperti api, maka saya seperti es,” ujar Marini dikutip dari Paddock GP.
“Ketika saya memenangkan perlombaan, saya sangat bahagia, saya memiliki perasaan yang hebat. Tetapi, saya tidak memperlihatkan perasaan yang sama di luar itu, seperti ketika dia menang,” lanjutnya.
Rossi dan Marini merupakan pasangan kakak-adik ketiga yang ada di MotoGP. Sebelumnya, Pol dan Aleix Espargaro terlebih dahulu melaju di aspal yang sama, kemudian disusul Marc dan Alex Marquez pada musim lalu.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025
Cricket Putra Indonesia Juara Rising East Asia Triseries 2025, Cetak Rekor Dunia
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi