Luapan Hati Pemain Spanyol soal Teman Palsu di Real Madrid

Jese Rodriguez akui banyak teman-teman palsu di Real Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 27 Desember 2018
Luapan Hati Pemain Spanyol soal Teman Palsu di Real Madrid
Jese Rodriguez (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dari pemain bertalenta yang digadang-gadang sebagai penerus Cristiano Ronaldo hingga pemain yang kini terdampar di Paris bersama Paris Saint-Germain (PSG), itulah Jese Rodriguez.

Menimba karier di Real Madrid Castilla pada medio 2007-2011, Jese promosi ke tim utama Real Madrid dan memperlihatkan talentanya. Tapi, pemain berusia 25 tahun tidak mendapatkan banyak kesempatan bermain hingga dia dijual ke PSG dua tahun silam.

PSG juga tidak langsung memercayainya bermain. Jese dipinjamkan dua kali ke Las Palmas (2017) dan Stoke City (2017-18). Kini, dia sedang memulihkan kondisinya dari cedera.

Jauh dari negeri tempatnya lahir dan tak lagi membela Madrid menyisakan kekecewaan kepada Jese. Tanpa ragu, dia berkata blak-blakan kepada AS, media Spanyol berbasis di Inggris, bahwa rekan setimnya di Madrid dahulu adalah 'teman-teman palsu'.

Baca Juga:

Peringkat UEFA Terakhir di Tahun 2018: Real Madrid dan Dominasi Spanyol

Jauh Lebih Efektif daripada Bale, Striker Pinjaman Madrid Punya Potensi Besar Gantikan Ronaldo

Jese Rodriguez ketika membela Real Madrid

"Ketika Anda pergi meninggalkan klub Anda menyadari banyak hal-hal penting. Tapi ini bukan kritikan, semuanya dapat melakukan apa yang mereka ingin lakukan," ucap Jese.

"Saya pikir saya punya teman di ruang ganti Madrid dan saya salah. Mereka bukan teman lagi karena mereka tidak menjawab pesan saya atau bertanya kepada saya bagaimana kondisi saya," terangnya.

Beberapa teman yang dimaksud Jese, jika tolok ukurnya saat dia masih bermain di sana, masih berada di Santiago Bernabeu seperti: Gareth Bale, Sergio Ramos, Marcelo, Toni Kroos, Luka Modric, dan pemain lainnya.

Terlepas dari pembicaraannya soal pemain-pemain Madrid, Jese juga menyesali hal-hal yang sudah berlalu, termasuk kegagalannya memanfaatkan kesempatan ketika pulih dari cedera untuk dapat bermain reguler di Madrid.

"Apa yang paling saya sesali adalah tidak memanfaatkan momen-momen yang saya miliki di Madrid setelah cedera. Saya telah berpikir dan mengakui, andai saja saya menanggapi hal-hal serius yang saya miliki sekarang," imbuh Jese.

"Lalu saya datang ke Paris, saya menjalani operasi dan cedera dua bulan, tidak pernah bermain konsisten. Jika saja saya lebih disiplin setelah cedera di Madrid, mungkin karier saya akan berbeda," pungkasnya.

Breaking News Real Madrid Jese Rodriguez Paris Saint-Germain
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Bagikan