Timnas Indonesia

Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia Sah di-HAKI, Tidak Melanggar Lambang Negara

Ini sebagai bentuk perlindungan hukum.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 21 Juni 2024
Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia Sah di-HAKI, Tidak Melanggar Lambang Negara
Selebrasi Rizky Ridho usai bobol gawang Filipina, pada laga terakhir Grup F Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di SUGBK, Jakarta, Selasa (11/6). (BolaSkor.com/Paulus Dwi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Bidang Hukum dan Regulasi Asosiasi Industri Pakaian Olahraga Indonesia, Chitto Cumbhadrika, memberikan penjelasan Logo Garuda di Jersey Timnas Indonesia yang di-HAKI PSSI telah sah secara hukum.

Menurutnya, Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia itu tidak melanggar undang-undang (UU) Nomor 24/2009 Pasal 57 yang menyebut, menyebutkan, “Setiap orang dilarang: c. membuat lambang untuk perseorangan, partai politik, perkumpulan, organisasi dan/atau perusahaan yang sama atau menyerupai Lambang Negara; Dan, d. menggunakan Lambang Negara untuk keperluan selain yang diatur dalam Undang-Undang ini.”

Baca Juga:

Kata PSSI soal Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia di-HAKI Milik Pribadi

Mills: Logo Garuda di Jersey Timnas Milik Masyarakat Indonesia

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Kalau ini pendapat saya pribadi, menurut saya terkait polemik yang muncul akhir-akhir ini, terkait adanya Logo Garuda yang didaftarkan HAKI, itu suatu hal yang berbeda. Karena misalnya yang saya ketahui di dalam Undang-Undang Nomo 24 Tahun 2009 yang mengatur terkait bahasa, lambang, dan lagu kebangsaan negara. Di situ dijelaskan, sebetulnya Logo Garuda digunakan dapat apa saja, kalau di sana di Pasal 52, bisa digunakan cap dinas jabatan, surat dan lencana gelar pahlawan, sampai lencana atribut pejabat negara," kata Chitto kepada BolaSkor.com.

"Bergerak dari situ, sebetulnya ada larangan Pasal 57, larangan itu untuk apa sih, untuk mencoret, menodai, menggunakan lambang negara untuk keperluan lain di luar undang-undang. Terkait hal tersebut sudah dicabut melalui keputusan MK (Mahkamah Konstitusi) No 4 tahun 2017 , terkait keperluan lain-lain dengan sanksi pidannya sudah tidak ada lagi."

"Menurut saya, sebetulnya Logo Garuda ditambahkan perisai untuk logo jersey tim nasional. Di mana ada nilai ekonomis dari sang pencipta, pemilik kontrak dari pemilik jersey itu, untuk mendapat nilai ekonomis, perlindungan hukum untuk menjual produknya. Jika tidak dilakukan, khawatir kan adanya muncul jersey KW. Jadi wajar wajar mendaftarkan diri dari perbuatan-perbuatan merugikan produsen," tambahnya.

Pemain Timnas Indonesia saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, jelang lawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/6). (BolaSkor.com/Rizki Fitrianto)

Chitto menjelaskan, yang tidak boleh untuk di-HAKI adalah Logo Garuda asli lambang negara yang tidak dimodif.

"Yang tidak boleh hanya Logo Garudanya saja yang didaftarkan. Jika ada modifan yang lain, tidak masalah. Menurut saya itu bentuk perlindungan hukum mereka atas logo yang dibuat. Di sini kan bukan Garuda doang, tapi ada perisainya. Betul (Tidak boleh kalau Logo Garudanya saja)," tambah Chitto yang juga pakar hukum olahraga tersebut.

Sebelumnya, muncul polemik soal Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia Produk Erspo yang di-HAKI oleh PSSI dan CEO Erspo, Muhammad Sadad. Lalu Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia Produk Mills yang di-HAKI PSSI.

Polemik muncul karena Logo Garuda merupakan lambang Negara yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan.

Lalu, Berdasarkan Pasal 21 ayat (2) huruf b UU Nomor 20 Tahun 2016 tentang Merek dan Indikasi Geografis, adanya pelarangan bahwa lambang negara tidak boleh di-HAKI.

Belum lagi, adanya pernyataan Mills yang menyebut Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia Produk Mills adalah hasil karya team creative mereka.

Timnas Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.640

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Big match Premier League! Tottenham menjamu Manchester United malam ini di Tottenham Hotspur Stadium. Spurs dan Setan Merah sama-sama incar tiga poin penting. Jangan lewatkan, cek link streaming resmi di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persis Solo menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Inggris
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Pada bursa transfer musim panas 2024, Leny Yoro merupakan menjadi pemain yang laris diminati banyak klub top Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Inggris
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Dominik Szoboszlai meminta rekan-rekan setimnya mempertahankan semangat juang mereka jika ingin mempertahankan gelar Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bagikan