Liverpool Vs Crystal Palace: Laga Istimewa untuk The Reds
BolaSkor.com - Liverpool akan menjamu Crystal Palace dalam lanjutan Premier League 2021-2022 di Anfield, Sabtu (18/9) pukul 21.00 WIB. Ini merupakan laga istimewa bagi The Reds.
Crystal Palace tentu bukan rival utama Liverpool dalam perburuan gelar. Rekor tim asuhan Jurgen Klopp juga sangat mentereng saat berjumpa klub asal London tersebut.
Namun laga ini berpeluang punya kesan tersendiri bagi sejumlah penggawa Liverpool. Itu karena mereka diambang mengukir rekor baru.
Baca Juga:
Prediksi Liverpool Vs Palace: Misi Sulit The Eagles
Patah Kaki, Harvey Elliott Justru Minta Maaf kepada Pelaku
Klopp Kenang Comeback Liverpool di Final Liga Champions 2005
Salah satu pemain yang menganggap laga kontra Palace istimewa adalah Jordan Henderson. Jika diturunkan, ia akan mencatatkan 200 penampilan sebagai kapten Liverpool.
Henderson sudah mengemban jabatan ini sejak musim 2015-2016. Ia menggantikan Steven Gerrard yang merupakan salah satu kapten legendaris Liverpool.
Jika hal ini terwujud, Henderson akan menjadi kapten ketujuh Liverpool yang menorehkan 200 caps. Statusnya sebagai legenda klub tentu akan semakin kuat.
Pemain lain yang berpotensi mencatatkan sebuah rekor adalah Sadio Mane dan Mohamed Salah. Keduanya berpotensi mencatatkan gol ke-100 untuk Liverpool.
Mane hanya butuh tambahan satu gol untuk menjadi pemain ke-18 Liverpool yang mampu mencetak 100 gol. Hal ini sangat mungkin terwujud pada laga kontra Palace.
Sementara Salah hanya kurang dua gol lagi untuk membukukan gol ke-100 di Premier League bersama Liverpool. Laga kontra Palace juga akan menjadi penampilan ke-150 di kasta tertinggi liga Inggris bersama Merseyside Merah.
Duet bek tengah Liverpool yaitu joel Matip dan Virgil van Dijk juga akan mengukir sebuah rekor jika tampil kontra Palace. Ini akan menjadi penampilan ke-100 mereka di Premier League.
Tak ketinggalan, Liverpool sendiri juga berpotensi memecahkan sebuah rekor jika mampu mengalahkan Palace. Ini akan menjadi kemenangan ke-350 mereka di Anfield pada ajang Premier League.
6.515
Berita Terkait
Dapat Bernasib Sama Seperti Jadon Sancho, Biarkan Estevao Willian Berkembang di Chelsea
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia