Premier League

Liverpool Sering Main Siang, Arne Slot Sampaikan Keluhan kepada FA

Slot merasa jadwal yang ditetapkan FA tidak mendukung Liverpool.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 05 Oktober 2024
Liverpool Sering Main Siang, Arne Slot Sampaikan Keluhan kepada FA
Arne Slot (x/LFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bos Liverpool Arne Slot menyampaikan keluhannya kepada FA soal jadwal yang padat dan menantang yang dihadapi timnya. Slot merasa jadwal yang ditetapkan FA tidak mendukung Liverpool, yang juga berkompetisi di Liga Champions.

Setelah mengalahkan Bologna pada Kamis (3/10) WIB, Liverpool dijadwalkan bertanding melawan Crystal Palace dalam lanjutan Premier League Sabtu (5/10) pukul 12.30 waktu setempat.

"Saya rasa liga di Belanda lebih peka dan berusaha membantu tim-tim yang bermain di kompetisi Eropa lebih dari yang dilakukan di sini," ujar Arne di laman resmi Liverpool.

Baca Juga:

Prediksi dan Statistik Crystal Palace Vs Liverpool: Kans The Reds Menjauh dari Kejaran Rival

3 Alasan Mengapa Liverpool Harus Memperpanjang Kontrak Mohamed Salah

Martin Zubimendi Tidak Menyesal Tolak Tawaran Gabung Liverpool

Arne Slot (x/LFC)

"Namun, jujur saya sampaikan kepada FA Inggris, jadwal kami sangat padat dan benar-benar menyulitkan."

Menurut Slot, permasalahan jadwal yang padat ini tidak lepas dari tuntutan dari stasiun televisi Beberapa klub, termasuk Liverpool menjadi korban dengan harus bermain di tengah hari bolong.

"Kami sering bermain pada pukul 12.30 karena sepertinya mereka (televisi) bisa memilih tim mana yang mereka inginkan untuk bermain pada waktu tersebut, dan sembilan dari sepuluh kali, itu adalah Liverpool," katanya.

Meskipun demikian, pelatih asal Belanda itu tidak menganggap bermain pada pukul 12.30 sebagai alasan utama Liverpool sulit meraih kemenangan tandang. Baginya, bukan masalah jadwal atau jam pertandingan.

"Jika pukul 12.30 dianggap waktu yang sulit untuk bermain, maka saya adalah manajer yang sangat bodoh karena kami berlatih setiap hari pada pukul 12," pungkasnya.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Premier League Liverpool Arne Slot Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.919

Berita Terkait

Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Bagikan