Liverpool Menang Mudah, Jurgen Klopp pun Terkejut

Manchester United tak bisa berbuat banyak di kandang Liverpool.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 20 April 2022
Liverpool Menang Mudah, Jurgen Klopp pun Terkejut
Jurgen Klopp (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kemenangan Liverpool tak memiliki kesulitan berarti saat menjamu Manchester United dalam laga tunda Premier League 2021-2022. Hal tersebut membuat Jurgen Klopp terkejut.

Dalam laga yang berlangsung di Anfield, Rabu (20/4) dini hari WIB, Liverpool menutup pertandingan dengan kemenangan telak 4-0. Gol-gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Mohamed Salah (2 gol), Luis Diaz, dan Sadio Mane.

Hasil ini sebenarnya tak terlalu mengejutkan. Liverpool bahkan menang dengan skor lebih telak pada pertemuan pertama di Old Trafford.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Liverpool Hancurkan Man United, Inter ke Final

Man United Bikin Mohamed Salah Bersinar Lagi

Liverpool Disarankan Rekrut Son Heung-min

Namun Klopp punya ekspektasi tinggi terhadap Manchester United. Itu tak lepas dari kehadiran Ralf Rangnick di kursi manajer lawan.

Banyak pihak memprediksi Rangnick akan punya solusi untuk meredam Gegenpressing Liverpool. Hal tersebut tampaknya juga dikhawatirkan Klopp.

Namun yang terjadi di lapangan sangat bertolak belakang. Manchester United seolah tak punya tenaga untuk mengimbangi agresivitas Liverpool.

"Saya tidak menyangka kami akan mendominasi sepanjang pertandingan meski mereka menyebabkan kami beberapa masalah di babak kedua. Namun pada babak pertama, kami benar-benar menguasai permainan," kata Klopp kepada Sky Sports.

Rangnick sebenarnya sudah berusaha meredam Liverpool. Ia mengubah formasi dan menurunkan skema tiga bek tengah.

Namun strategi itu tampaknya tak berjalan sesuai rencana. Lini depan Liverpool masih punya banyak ruang untuk membombardir gawang David De Gea.

"Kami cukup fleksibel dalam menyerang dan counter-pressing kami hari ini tidak ada duanya. Bagaimana kami memenangkan bola kembali sungguh luar biasa malam ini," tambahnya.

"Ini adalah pertandingan yang sangat bagus. Kami mencetak gol-gol indah dan semua orang senang."

Meski begitu, Klopp tetap punya rasa hormat kepada Manchester United. Ia yakin Setan Merah mampu bangkit dan kembali bersaing musim depan.

"United akan kembali. Namun untuk penggemar kami, malam ini adalah momen besar dan mereka pantas mendapatkan sedikit kegembiraan yang bisa mereka miliki," tegasnya.

Liverpool Jurgen Klopp Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Ivar Jenner memutuskan hengkang dari FC Utrecht musim depan. Apakah Ivar akan melanjutkan kariernya di Persija?
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Persija tidak akan turun dengan kekuatan penuh saat menjamu PSIM Yogyakarta. Kapten tim Rizky Ridho absen karena akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Inggris
Sepekan, Waktu Penghakiman Arne Slot di Liverpool
Legenda Liverpool, Jamie Carragher, menilai Arne Slot hanya punya waktu sepekan untuk menyelamatkan pekerjaannya.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Sepekan, Waktu Penghakiman Arne Slot di Liverpool
Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Pekan 13 Premier League 2025-2026 berlangsung akhir pekan ini dan menghadirkan laga besar Chelsea vs Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Piala Dunia
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
sung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Kamis (27/8) malam waktu setempat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Pelatih Liverpool yang sedang tertekan, Arne Slot, mengatakan pertemuannya dengan pemilik klub adalah pembicaraan yang sama seperti saat tiba di Anfield.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Liga Europa
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025-2026 setelah memetik kemenangan besar 6-0 atas Maccabi Tel-Aviv.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Bagikan