Liverpool Dinilai Akan Hadirkan Mimpi Buruk untuk Philippe Coutinho
BolaSkor.com - Mantan pemain Barcelona, Rivaldo, mengomentari masa depan Philippe Coutinho. Rivaldo menilai, Coutinho akan mendapatkan beban lebih besar jika kembali ke Liverpool.
Philippe Coutinho dikabarkan sudah tidak berniat bertahan di Barcelona. Pemain tim nasional Brasil itu tidak mendapatkan menit bermain sesuai keinginannya.
Beberapa media di Inggris dan Spanyol melansir, Liverpool menjadi satu di antara kandidat klub yang akan dituju Coutinho selain Manchester United dan Chelsea. Coutinho dilaporkan masih menyimpan hati untuk The Reds.
Akan tetapi, Rivaldo menyarankan pada Coutinho untuk tetap berusaha membuktikan diri di Barcelona. Sebab, jika kembali ke Liverpool, Coutinho punya beban memenangi gelar.
"Kita semua mengetahui Philippe Coutinho menunjukkan performa sepak bola terbaik di Liverpool. Saya percaya dia bisa melakukan hal itu di Barcelona, namun semuanya tidak berjalan seperti itu," ungkap Rivaldo seperti dilaporkan Betfair.
"Peluang kembali ke Liverpool bisa bermanfaat baginya. Mamun, saya tidak yakin apakah dia berpikir kembali ke Inggris," katanya.
Baca Juga:
Tolak Manchester United, Philippe Coutinho Lebih Pilih Kembali ke Liverpool
AC Milan Hadapi Jalan Berliku untuk Dapatkan Dejan Lovren
Jurgen Klopp Ingin Jadikan Adam Lallana "Jorginho-nya Liverpool"
"Dia mungkin bertahan di Barcelona untuk mencoba meningkatkan permainan dan membuktikan harga mahalnya. Dia kembali dari Copa America dengan meraih gelar juara. Dia akan datang dengan kepercayaan diri tinggi. Jadi, sulit mengatakan apakah dia akan bertahan atau hengkang."
Liverpool menunjukkan grafik peningkatan usai Philippe Coutinho hengkang ke Barcelona. Dalam dua musim terakhir, Liverpool melaju ke final Liga Champions di mana yang pamungas berakhir manis. Selain itu, pada musim lalu Liverpool juga memberikan perlawanan sengit untuk Manchester City dalam perebutan juara Premier League.
"Saya sangat menghargai kualitasnya sebagai pemain dan berpikir dia punya waktu untuk menunjukkan yang terbaik di Camp Nou. Kita lihat saja," jelas Rivaldo.
"Jika dia memutuskan bergabung dengan Liverpool, mereka akan menjadi lebih kuat. Namun, mereka adalah juara Eropa dan itu akan menambah banyak tekanan untuknya karena sulit memenangi gelar berturut-turut."
"Ingat, mereka adalah finalis Liga Champions. Jika kembali, dia akan menghadapi beban ekstra untuk memenangi trofi," tutur Rivaldo.
Johan Kristiandi
17.791
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi