Premier League
Liverpool Diimbangi Fulham, Arne Slot Sadar Tidak Bisa Meminta Lebih Banyak
BolaSkor.com - Manajer Liverpool, Arne Slot, buka suara setelah The Reds hanya bermain sama kuat 2-2 melawan Fulham. Menurut pelatih asal Belanda itu, para pemain The Reds sudah tampil sangat baik meskipun gagal menang.
Liverpool menjamu Fulham pada pertandingan lanjutan Premier League 2024-2025, di Stadion Anfield, Sabtu (14/12). The Reds sempat berada dalam keadaan pelik setelah kebobolan oleh gol Andreas Pereira pada menit ke-11 dan kartu merah Andrew Robertson lima menit berselang.
Baca Juga:
Hasil Premier League: Liverpool Nyaris Kalah di Anfield, Arsenal Imbang Lawan Everton
Situasi Kontrak Tiga Pemain Bintang Tidak Akan Ganggu Liverpool
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Liverpool Vs Fulham
Keadaan menjadi sama kuat 1-1 usai Cody Gakpo mencetak gol ketika babak kedua berjalan dua menit. Namun, Rodrigo Muniz membawa Fulham kembali unggul pada menit ke-76.
Liverpool akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2 jelang peluit panjang. Diogo Jota mengemas gol ketika pertandingan memasuki menit ke-86.
Untuk Arne Slot, meskipun hanya bermain imbang, tetapi ia melihat semangat juang para penggawa Liverpool.
"Saya pikir ini kebalikan dari pertandingan melawan Girona, di mana saya senang dengan hasilnya, tetapi tidak dengan penampilannya. Sekarang, saya sangat senang dengan penampilan tim. Saya tidak bisa meminta lebih," ujar Slot menurut laporan ESPN.
"Tentu saja, tidak dengan hasil karena jika kehilangan poin melawan Fulham, itu jelas bukan hal yang diinginkan. Namun, dengan dua kali tertinggal, banyak hal yang merugikan."
View this post on Instagram
"Pemain dan suporter kami sangat luar biasa pada hari ini," ujar pelatih asal Belanda itu.
Kini, Liverpool masih di puncak klasemen sementara dengan 36 poin. The Reds unggul lima angka dari Chelsea yang ada pada urutan kedua.
Johan Kristiandi
17.696
Berita Terkait
Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool