Premier League
Liverpool Bersua Manchester City pada Waktu yang Tepat
BolaSkor.com - Liverpool akan menjamu Manchester City pada pertandingan lanjutan Premier League 2024-2025, di Stadion Anfield, Minggu (1/12) pukul 23.00 WIB. Itu adalah waktu yang tepat bagi The Reds untuk menatang Man City.
Liverpool bersua rival langsung pada perebutan titel Premier League musim ini. Mohamed Salah dan kawan-kawan kedatangan sang juara bertahan, Manchester City.
Menilik apa yang terjadi belakangan, Liverpool jelas diuntungkan. Pertama, Manchester City sedang loyo di berbagai ajang.
Baca Juga:
Liverpool Vs Manchester City, Arne Slot Yakin Pep Guardiola Bakal Bangkitkan The Citizens
Jelang Hadapi Manchester City, Liverpool Berharap Cedera Bradley dan Konate Tidak Parah
Skuad asuhan Pep Guardiola itu menelan lima kekalahan beruntun. Sementara itu, pada pertandingan terakhirnya, The Citizens hanya bermain imbang 3-3 kontra Feyenoord. Padahal, Man City unggul tiga gol terlebih dahulu.
Faktor lain yang menguntungkan tuan rumah adalah kondisi para pemain Man City. Tetangga Manchester United itu masih belum bisa menurunkan Rodri karena cedera.
Selain itu, pemain yang ditunjuk sebagai pengganti Rodri, Mateo Kovacic, juga akan absen karena cedera pada jeda internasional.
Penderitaan Man City bertambah karena bintang muda, Oscar Bobb, juga absen setelah patah kaki pada pramusim.
Selain itu, Manchester City juga berada dalam keadaan terpojok soal mental. Sebab, kekalahan melawan Liverpool bisa berarti mengucapkan selamat tinggal untuk titel Premier League.
View this post on Instagram
Saat ini, Liverpool yang berada di puncak klasemen unggul delapan poin dari Mancester City yang duduk pada urutan kedua. Itu artinya, kekalahan akan membuat kedua tim terpaut 11 poin.
Jadi, tidak heran jika Liverpool berada pada momen yang tepat untuk menghadapi Manchester City.
Johan Kristiandi
18.284
Berita Terkait
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Kisah Sedih Raheem Sterling
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?