Liverpool 2-1 Tottenham: Kemenangan Dramatis Bawa The Reds ke Puncak Klasemen Premier League

Liverpool meraih kemenangan 2-1 atas Tottenham Hotspur di pekan 32 Premier League di Anfield.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 01 April 2019
Liverpool 2-1 Tottenham: Kemenangan Dramatis Bawa The Reds ke Puncak Klasemen Premier League
Liverpool menang 2-1 atas Tottenham Hotspur di Anfield (@LFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - The Reds alias Liverpool meraih kemenangan penting saat menjamu Tottenham Hotspur di Anfield pada pekan 32 Premier League, Minggu (31/3) malam WIB. Liverpool menang 2-1 dan kembali ke puncak klasemen.

Liverpool, dengan raihan 79 poin, unggul dua poin dari peringkat dua klasemen, Manchester City, yang masih memiliki satu laga tunda.

Tottenham tidak punya rekor bagus melawan Liverpool. Spurs hanya menang sekali dari 12 pertemuan kontra Liverpool di Premier League - menang 4-1 di Wembley pada 2017. Selain itu, Liverpool juga hanya sekali kalah dari total 24 laga melawan Spurs di Anfield pada ajang Premier League.

Rekor itu seakan akan berlanjut di laga ini ketika Liverpool unggul di menit 16. Melalui percobaan pertama mereka ke gawang Spurs, Liverpool mencetak gol via tandukkan kepala Roberto Firmino yang menyambut umpan silang Andrew Robertson. 1-0 Liverpool unggul.

Baca Juga:

Liverpool Vs Tottenham, Catatan Menarik Wasit Martin Atkinson

Dapat Banyak Pujian, Virgil van Dijk Tak Ingin Besar Kepala

Menonton Bola Sekaligus Bermain bersama Keluarga di Alun-alun Bekasi

Selepas gol yang diciptakan Firmino, Spurs mampu memiliki penguasaan bola lebih unggul dari Liverpool. Namun, permainan seperti itu memang 'diharapkan' Liverpool yang terkenal dengan sistem bermain gegenpressing.

Liverpool bisa sewaktu-waktu merebut bola dari tekanan yang mereka lakukan, memaksa lawan melakukan kesalahan, lalu melancarkan serangan balik cepat ke pertahanan Spurs yang bermain dengan taktik 3-5-2.

Mohamed Salah, Sadio Mane, Firmino, nyaris mencetak gol dengan cara tersebut. Sedangkan Spurs menemui kesulitan besar melewati tembok kokoh yang dibangun Virgil van Dijk dan Joel Matip. Skor 1-0 itu bertahan hingga turun minum.

Selebrasi gol Roberto Firmino

Pertandingan berjalan jauh lebih seru di babak kedua. Spurs lebih intens melakukan serangan ke pertahanan Liverpool dan kesabaran mereka melakukannya berbuah gol di menit 70, semenit setelah Son Heung-min masuk menggantikan Davinson Sanchez.

Menerima operan Christian Eriksen, Lucas Moura yang melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti menyambar bola dengan cepat dan membuat Alisson mati kutu. 1-1 kedudukan sama kuat.

Jurgen Klopp meresponnya dengan memasukkan Divock Origi dan Fabinho di menit 77. Liverpool kini punya empat penyerang: Mo Salah, Firmino, Mane, dan Origi. Sementara Fabinho menjadi gelandang jangkar menggantikan tugas Henderson.

Lucas Moura

Pergantian itu cukup positif meningkatkan intensitas serangan Liverpool. Sedangkan Spurs memainkan Ben Davies menggantikan Moura di menit 82. Ada indikasi Spurs ingin mempertahankan kedudukan imbang 1-1 tersebut.

Jelang menit-menit terakhir laga Spurs sedianya punya tiga peluang emas mencetak gol dari serangan balik. Namun, Moussa Sissoko, Danny Rose, dan Dele Alli, menyia-nyiakannya dan membayar mahal kegagalan itu di menit 90.

Liverpool kembali unggul dengan dramatis. Mo Salah menanduk bola dari situasi sepak pojok, memaksa Hugo Lloris melakukan penyelamatan, namun membuat blunder karena bola jatuh di kaki Toby Alderweireld yang justru mencetak gol bunuh diri.

Tuan rumah berhasil mempertahankan keunggulan itu hingga enam menit tambahan waktu berakhir di babak kedua. Liverpool meraih tiga poin yang krusial untuk terus terlibat perburuan titel Premier League 2018-19.

Susunan Pemain:

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; James Milner (Fabinho 77'), Jordan Henderson (c) (Divock Origi 77'), Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah (Dejan Lovren 90+1'), Roberto Firmino, Sadio Mane.

Pemain Cadangan: Adam Lallana, Fabinho, Dejan Lovren, Naby Keita, Divock Origi, Simon Mignolet, Xherdan Shaqiri.

Manajer: Jurgen Klopp

Tottenham Hotspur (3-5-2): Hugo Lloris (c); Toby Alderweireld, Davinson Sanchez (Son Heung-min 69'), Jan Vertonghen; Kieran Trippier, Christian Eriksen (Fernando Llorente 90+1'), Moussa Sissoko, Dele Alli, Danny Rose; Harry Kane, Lucas Moura (Ben Davies 82').

Pemain Cadangan: Ben Davies, Oliver Skipp, Juan Foyth, Fernando Llorente, Paulo Gazzaniga, Victor Wanyama, Son Heung-Min.

Manajer: Mauricio Pochettino

Breaking News Liverpool Tottenham Tottenham Hotspur Premier League Roberto Firmino Anfield Manchester City Jurgen Klopp
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Persija Jakarta berhasil mendapatkan kemenangan di kandang Persita. Debut manis Shayne Pattynama di Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Spanyol
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Real Madrid memilih puasa belanja pada bursa transfer tengah musim. Di balik keputusan itu, tersimpan rencana besar yang bisa mengguncang bursa transfer musim panas. Ada apa sebenarnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan China mengajak Timnas Indonesia untuk uji coba.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Italia
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Transfer Ivan Perisic ke Inter Milan terancam gagal! Nerazzurri kini beralih memburu bek sayap muda Genoa, Brooke Norton-Cuffy, jebolan akademi Arsenal. Ada apa di balik manuver ini?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Liga Indonesia
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Shayne Pattynama menceritakan respons rekan satu timnya di Timnas Indonesia dan Buriram United, Sandy Walsh, saat diberi tahu soal transfernya ke Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Inggris
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Arne Slot mengatakan Liverpool hanya akan bertindak di bursa transfer jika itu bijaksana.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Liga Indonesia
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-19 Super League musim ini di Indomilk Arena, Jumat (30/1) mulai pukul 15.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Liga Indonesia
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Ilham Rio Fahmi bertekad membantu Persija mengalahkan Persita, meski di satu sisi dirinya diisukan bakal dipinjamkan ke Arema FC.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Bagikan