Lionel Messi Tidak Akan Dicemooh Publik Camp Nou Andai Bertahan di Barcelona

Lionel Messi kemungkinan akan bertahan di Barcelona hingga kontraknya berakhir tahun depan.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 04 September 2020
Lionel Messi Tidak Akan Dicemooh Publik Camp Nou Andai Bertahan di Barcelona
Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Polemik masa depan Lionel Messi bersama Barcelona mulai menemui titik terang. La Pulga kemungkinan besar akan tetap bertahan di Camp Nou musim depan.

Messi membuat gempar dunia dengan mengirim surat permintaan untuk pergi kepada manajemen Barcelona. Ia bahkan menolak mengikuti latihan pramusim Blaugrana bersama pelatih anyar, Ronald Koeman.

Perilaku Messi itu tentu membuat kecewa fans Barcelona. Mereka tentu sulit mempercayai sang idola berpikir untuk meninggalkan klub yang telah membesarkan namanya.

Namun perkembangan terakhir, Messi akan tetap bertahan di Barcelona setidaknya hingga kontraknya habis tahun depan. Hal ini berpeluang menimbulkan rasa canggung dalam hubungan sang pemain dan para fans El Barca.

Baca Juga:

Lionel Messi Pertimbangkan Opsi Bertahan di Barcelona

Hasil Pertemuan Agen Lionel Messi dengan Barcelona

Kepergian Lionel Messi dari Barcelona Dinilai Akan Memunculkan Bintang-bintang Lainnya

Lionel Messi

Fans Barcelona tentu menyambut gembira andai Messi benar-benar bertahan di Barcelona. Di sisi lain, sebagian besar dari mereka mungkin sudah terlanjur kecewa dan meragukan loyalitas pemain berusia 33 tahun tersebut.

Hal ini pun mendapat tanggapan dari salah seorang legenda Barcelona, Rivaldo. Ia yakin Messi akan tetap mendapat dukungan penuh dari para fans meski sempat berpikir untuk hengkang.

"Jika Messi bertahan setidaknya satu musim lagi, itu tidak akan menjadi masalah. Penggemar Blaugrana masih sangat mencintainya dan tahu bahwa dia adalah pemain legendaris yang masih bisa membuat perbedaan di klub," kata Rivaldo dilansir dari Goal.

Bukan rahasia lagi jika fans Barcelona sangat loyal dalam memberikan dukungan untuk klubnya. Namun mereka bisa bertindak berlebihan seperti dengan melempar kepala babi kepada Luis Figo yang berkhianat ke Real Madrid.

Aksi-aksi tak terpuji seperti itu bukan tidak mungkin akan menimpa Messi juga. Mereka bisa menganggap Messi sebagai pengkhianat karena meminta pergi.

Namun Rivaldo yakin hal itu tidak akan menimpa Messi. Bahkan ia yakin fans Barcelona tidak akan tega untuk sekadar mencemooh megabintang asal Argentina tersebut.

"Banyak yang bisa terjadi dalam beberapa minggu ke depan karena dia bisa pergi, bertahan satu musim lagi atau bahkan memperpanjang kontraknya. Namun jika dia tetap di klub, saya tidak membayangkan skenario fans akan mencemoohnya di Camp Nou atau aksi serupa lainnya," tegas Rivaldo.

Lionel Messi Barcelona Camp nou Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bagikan