Lionel Messi Soal Assist untuk Gerard Pique dan Lewati Rekor Cristiano Ronaldo
BolaSkor.com - Kapten Barcelona, Lionel Messi, mengaku tidak sengaja memberikan assist untuk Gerard Pique. Pada saat yang sama, Messi juga mengungkapkan perasaan melewati rekor Cristiano Ronaldo.
Barcelona menang 2-1 atas PSV pada Matchday 5 Liga Champions 2018-2019. Kemenangan tersebut membuat skuat asuhan Ernesto Valverde memastikan keluar sebagai juara Grup B.
Akan tetapi, Barcelona sempat kesulitan pada lawatan ke markas Philips Stadium tersebut. Tim tamu baru mencetak gol ketika laga berjalan 61 menit.
Lionel Messi menjadi pahlawan Barcelona pada pertandingan tersebut. Penyerang asal Argentina tersebut mencatatkan masing-masing satu gol dan assist.
Assist Lionel Messi tercipta lewat eksekusi tendangan bebas. Rupanya, Messi tidak sadar ada Gerard Pique di depan gawang PSV saat itu.
"Tendangan bebas saya tidak sengaja mengarah ke Gerard Pique. Dia memanfaatkannya dengan baik dan beruntung bisa mencetak gol. Ini bukan sesuatu yang kami rencanakan," kata Lionel Messi di situs resmi klub.
"Kami memenuhi target lolos dari grup yang berat sebagai juara. Seluruh pemain Barcelona merasa bahagia, hasil ini diraih dengan tidak mudah," Lionel Messi menambahkan.
Pada saat yang sama, Lionel Messi juga melewati catatan Cristiano Ronaldo. Messi menjadi pemain terbanyak yang mencetak gol di Liga Champions bersama satu klub, 106 gol.
"Saya bangga dengan torehan tersebut. Saya baru mengetahuinya setelah pertandingan. Saya senang dengan statistik baru ini," ujar Lionel Messi.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Laga: Atasi Real Madrid 3-2, Barcelona Pertahankan Gelar Piala Super Spanyol
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan