Lionel Messi Bikin Stres Pemain Barcelona
BolaSkor.com - Mantan asisten pelatih Barcelona, Juan Carlos Unzue, mengungkapkan jika Lionel Messi pernah membuat beberapa pemain stres. Hal itu terjadi karena Messi punya standar yang terlalu tinggi.
Lionel Messi menjadi pemain terpenting Barcelona sejak beberapa musim lalu. Dengan kemampuan yang dimiliki, Messi membawa Barca meraih sejumlah gelar seperti LaLiga, Copa del Rey, dan Liga Champions.
Untuk mencapai semuanya itu, Lionel Messi selalu punya ambisi besar pada setiap sisi. Sayangnya, itu berdampak buruk bagi rekan-rekannya.
Baca Juga:
Cristiano Ronaldo 'Menari-nari di Rumah' Lionel Messi
5 Pasang Pesepak Bola dan Sang Idola yang Pernah Berduel di Lapangan
"Apa yang membuat Messi adalah ambisi dan bagaimana dia menjalani masa-masa stres," ungkap Unzue pada saluran Youtube Idolos.
"Dia menuntut dirinya untuk terus menjadi yang terbaik dan itu berdampak bagi di sekitarnya, rekan satu tim, fisioterapi, atau pelatih. Itu menghasilkan tekanan besar yang tak mampu ditanggung oleh beberapa rekan satu tim," timpal Unzure.
Unzue juga mengomentari rencana Lionel Messi angkat kaki. Menurutnya, pemain asal Argentina itu pasti memiliki alasan kuat jika ingin meninggalkan Barcelona.
"Sebenarnya, saya terkejut melihat Messi ingin pergi. Namun, karena mengenal Barcelona dan Messi, mungkin dia punya alasan sangat penting untuk mengambil keputusan itu," urai Unzue.
"Apa yang saya yakini adalah jika pada akhirnya bertahan, dia akan memberikan yang terbaik untuk mempertahankan ambisinya."
"Ronald Koeman menangani Messi dan Barcelona dengan baik. Meskipun menurut saya situasinya lebih sulit ketika datang ke klub besar yang telah berhenti menang," tambahnya.
Sejauh ini, belum ada tanda-tanda Lionel Messi akan meneken kontrak anyar di Barcelona. Berdasarkan kabar yang berkembang di Spanyol, satu di antara syarat Messi mau memperpanjang kontrak adalah Barcelona meraih gelar pada akhir musim ini.
Johan Kristiandi
18.146
Berita Terkait
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal