Lionel Messi: Bersama Antoine Griezmann, Barcelona Bisa Memenangi Liga Champions
BolaSkor.com - Tiga tahun sudah FC Barcelona puasa gelar Liga Champions. Dalam kurun waktu tersebut, Barca hanya bisa menyaksikan rival bebuyutan mereka, Real Madrid, meraihnya tiga kali beruntun pada era Zinedine Zidane - yang kini telah hengkang.
Perjalanan mereka di Liga Champions berbanding terbalik dengan prestasi yang diraih di La Liga dan Copa del Rey. Musim ini mereka meraih keduanya. Perbandingan pun muncul: Barca jago di Spanyol, sedangkan Madrid di Eropa.
Jelas, salah satu target besar yang mereka tetapkan pada musim 2018/19 adalah menjuarai Liga Champions. Tambahan amunisi melalui bursa transfer musim panas pun dibutuhkan, dengan buruan utamanya adalah penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Hampir sebagian besar pemain Barca menyambut positif (sekaligus menggoda) rumor kedatangan penyerang asal Prancis tersebut. Termasuk salah satunya sang megabintang, Lionel Messi. Dengan keyakinan tinggi, secara tidak langsung, Messi sangat ingin Griezmann datang dan membantu Barca memenangi Liga Champions.

"Saya tidak tahu apakah dia (Griezmann) prioritasnya (transfer). Saya sepakat untuk memenangi Liga Champions kami butuh pemain-pemain terbaik. Grizemann salah satunya. Jika klub mendatangkannya, brilian," tutur Messi, dilansir dari Sport-English, Senin (11/6).
"Semua bergabung dengan petinggi klub dan pelatih. Saya hanya bisa berkata untuk memenangi Liga Champions, Anda butuh pemain-pemain terbaik, dan dia sangat bagus," sambung pemain yang kerap disapa La Pulga.
Secara tersirat, mungkin Messi juga merindukan keberadaan trisula maut kembali di Barcelona. Ketika menjuarai Liga Champions 2014/15, Barca punya trisula MSN (Messi, Luis Suarez, dan Neymar) sebagai senjata andalan Luis Enrique. Jika Griezmann bergabung, maka potensi trisula MSG terbentuk akan semakin besar. Ingat, Griezmann dapat bermain sebagai penyerang sayap ataupun penyerang sentral.
Arief Hadi
15.807
Berita Terkait
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Saatnya Netizen Indonesia Bersatu, Link Vote Rizky Ridho di Puskas Award
Luka Modric Belum Pasti Perpanjang Kontrak di AC Milan
5 Peraturan Siaran Premier League di Korea Utara: Kim Jong-un Perintahkan Pertandingan Diedit
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil