Lionel Messi Benarkan Rela Pangkas Gaji 50 Persen dan Janji Kembali ke Barcelona

Lionel Messi pun menegaskan, sejatinya tidak ada masalah antara dirinya dengan Barcelona.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 08 Agustus 2021
Lionel Messi Benarkan Rela Pangkas Gaji 50 Persen dan Janji Kembali ke Barcelona
Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lionel Messi mengucapkan perpisahan dengan Barcelona dalam keadaan haru pada Minggu (8/8). Pada kesempatan itu, pemain 34 tahun tersebut membenarkan rela memangkas gaji hingga 50 persen demi bertahan. Selain itu, Messi juga berjanji kembali ke Barcelona.

Satu hal yang mengganjal Barcelona mendaftarkan Lionel Messi sebagai pemain adalah peraturan batasan gaji dari LaLiga. Barca tidak bisa berbuat banyak kendati Messi mau memotong gajinya hingga 50 persen.

Lionel Messi pun menegaskan, sejatinya tidak ada masalah antara dirinya dengan Barcelona. Kedua pihak telah mencapai kesepakatan.

Baca Juga:

Breaking News: Lionel Messi Tinggal Teken Kontrak dengan PSG

Sambil Berurai Air Mata, Lionel Messi Ucapkan Perpisahan kepada Barcelona

5 Pemain yang Bisa Diandalkan Barcelona untuk Gantikan Peran Lionel Messi

Lionel Messi

"Tidak ada masalah dengan Barcelona, sungguh. Saya baik-baik saja dengan klub pada setiap detail. Kami punya kesepakatan dalam segala hal dan saya yakin bertahan di Barcelona. Namun, itu tidak mungkin karena aturan LaLiga," terang Messi dalam konferensi pers.

"Berita soal Barcelona dan Laporta meminta saya mengurangi gaji 30 persen pada Kamis benar-benar palsu. Itu bohong," tegas Messi.

"Saya menawarkan diri untuk mengurangi kontrak sebesar 50 persen. Kemudian, klub tidak meminta apa-apa lagi," sambung Messi.

Messi juga menjamin akan kembali ke Barcelona di masa depan. La Pulga menganggap Blaugrana adalah rumahnya sendiri.

"Saya tidak bisa lebih bangga dengan apa yang saya lakukan dan tinggal di kota ini. Saya akan kembali ketika selesai di luar negeri karena ini adalah rumah kami dan saya juga berjanji kepada anak-anak," papar Messi.

"Saya berterima kasih kepada semua orang yang membantu kami. Saya tumbuh dengan nilai-nilai klub ini, memenangi diri sendiri dengan kerendahan hati dan rasa hormat."

"Saya melakukannya dengan semua orang di rumah ini dan saya harap itu tetap ada, di samping semua yang telah kami raih," tegas Lionel Messi.

Barcelona LaLiga Breaking News Lionel Messi
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.202

Berita Terkait

Timnas
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan mental Timnas Indonesia akan diuji lewat FIFA Series 2026.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Timnas
Ada Bulgaria, Ini Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
FIFA mengumumkan secara resmi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 lewat website resmi Induk Sepak Bola Dunia tersebut.
Tengku Sufiyanto - Senin, 19 Januari 2026
Ada Bulgaria, Ini Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
Bulu Tangkis
Jonatan Christie Batal Tampil di Indonesia Masters 2026
Ternyata, penyebab Jonatan Christie mundur dari Indonesia Masters 2026 sangat mengagetkan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 19 Januari 2026
Jonatan Christie Batal Tampil di Indonesia Masters 2026
Liga Indonesia
Pernah Main di Conference League, Bek Incaran Persija Punya Riwayat Cedera
Persija Jakarta dikabarkan membidik bek asal Brasil, Paulo Ricardo, yang saat ini berstatus tanpa klub.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Pernah Main di Conference League, Bek Incaran Persija Punya Riwayat Cedera
Liga Indonesia
Fajar Fathurrahman Jawab Ekspektasi, Yakin Bersaing dengan Bruno Tubarao
Fajar Fathurrahman siap menjawab ekspektasi suporter hingga tekadnya memenangi persaingan di posisi bek kanan Persija.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Fajar Fathurrahman Jawab Ekspektasi, Yakin Bersaing dengan Bruno Tubarao
Liga Indonesia
Ivar Jenner dan Bek Brasil yang Main di Conference League Dirumorkan ke Persija
Persija Jakarta tengah dikaitkan dengan sejumlah nama. Dua di antaranya adalah Ivar Jenner dan Paulo Ricardo.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Ivar Jenner dan Bek Brasil yang Main di Conference League Dirumorkan ke Persija
Liga Indonesia
Persija Sepakat Akhiri Kontrak Gustavo Franca
Persija resmi berpisah dengan Gustavo Franca. Gelandang asal Brasil tersebut dilepas jelang putaran kedua Super League musim ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Persija Sepakat Akhiri Kontrak Gustavo Franca
Liga Indonesia
Jurnalis Prancis Kabarkan Eks Bek PSG sedang Komunikasi dengan Persib Bandung
Persib Bandung dikabarkan sedang memburu mantan bek Timnas Prancis, Layvin Kurzawa. Eks Monaco dan PSG menjadi pengganti ideal Federico Barba.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Jurnalis Prancis Kabarkan Eks Bek PSG sedang Komunikasi dengan Persib Bandung
Spanyol
Demi Piala Dunia 2026, Marc-Andre ter Stegen Harus Tinggalkan Barcelona
Marc-Andre ter Stegen disarankan tinggalkan Barcelona jika ingin dibawa ke skuad Jerman pada Piala Dunia 2026.
Arief Hadi - Senin, 19 Januari 2026
Demi Piala Dunia 2026, Marc-Andre ter Stegen Harus Tinggalkan Barcelona
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Tempel Ketat Inter Milan, Barcelona Tumbang di Anoeta
Hasil laga-laga Liga Eropa yang berlangsung pada Senin (19/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Barcelona.
Arief Hadi - Senin, 19 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Tempel Ketat Inter Milan, Barcelona Tumbang di Anoeta
Bagikan