Lima Lawan dan Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol

Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan melakoni lima pertandingan uji coba.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 29 Desember 2020
Lima Lawan dan Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
Timnas Indonesia U-19. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19/U-20 dijadwalkan melakoni lima pertandingan uji coba selama menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Spanyol. Pemusatan latihan akan digelar hingga 31 Januari 2021.

Timnas Indonesia U-19 sudah memulai latihan sejak Senin (28/12) atau sehari setelah tiba. Latihan masih bermateri ringan, untuk pemulihan.

Gimnastic Tarragona akan menjadi lawan pertama Timnas Indonesia U-19. Klub tersebut merupakan peserta Segunda Division B. Laga dijadwalkan digelar Minggu (3/1).

Baca Juga:

Pemulihan dan Adaptasi Jadi Fokus Timnas U-19 di Latihan Perdana

PSSI Usulkan TC Jangka Panjang Timnas, Sambut Piala Dunia U-20 2023

Timnas Indonesia U-19 kemudian melawan Lleida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19, hingga Arab Saudi U-19.

Tim Arab Saudi yang akan dihadapi bisa jadi bukan tim berstatus nasional, melainkan tim yang tengah dikembangkan dalam program Kementerian Olahraga Arab Saudi atau Saudi Future Falcons. Tim tersebut memang dipoles di Spanyol, tepatnya di Salou.

"Kami sudah mendapatkan info bahwa timnas U-19 akan melawan sejumlah klub di Spanyol dan tim Arab Saudi. Tentu ini lawan-lawan yang bagus dan kuat bagi timnas U-19," kata Ketua Umum PSSI, Iriawan di laman PSSI.

"TC di Spanyol, kami harap dimanfaatkan dengan baik oleh pemain. Mereka harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala AFC U-19. PSSI tetap berkomitmen terhadap timnas U-19. Meskipun Piala Dunia U-20 diundur ke tahun 2023, pemain ini adalah cikal bakal timnas U-23 maupun timnas senior nantinya," tambah Iwan Bule, sapaan Iriawan.

Sementara itu, pemusatan latihan dan uji coba di Spanyol sebagai bagian persiapan menyambut ajang pada 2021. Satu ajang tersisa yang akan diikuti Timnas Indonesia U-19 yakni Piala Asia U-19 2020 pasca Piala Dunia U-20 dibatalkan FIFA.

Berikut Jadwal Uji coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol:

Minggu (3/1)
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona (Stadion Gimnastic Tarragona)

Selasa (5/1)
Timnas Indonesia U-19 Vs Lleida Esportiu U-19 (Stadion CE Futbol Salou)

Senin (11/1)
Tinnas Indonesia U-19 Vs Sabadell U-19 (Stadion CE Futbol Salou)

Rabu (20/1)
Timnas Indonesia U-19 Vs Ceuta U-19 (Stadion CE Futbol Salou)

Rabu (27/1)
Timnas Indonesia U-19 Vs Saudi U-19 (Stadion CE Futbol Salou)

Timnas indonesia u-20 Piala Asia U-19 Timnas Indonesia U-19 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Dunia
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Belanja transfer pemain dunia pada 2025 mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Liga Champions
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Drawing ini melibatkan tim yang finis dari peringkat sembilan hingga 24 di fase liga Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Delapan tim yang finis di delapan besar klasemen lolos langsung ke 16 Besar, sementara 16 lainnya di posisi 9 hingga 24 harus melewati babak play-off.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Liga Champions
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Arsenal kokoh dipuncak klasemen setelah meraih hasil sempurna dalam delapan pertandingan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Bagikan