Lihat Peningkatan, Herry Kiswanto Ingatkan Skuat PSS Sleman
BolaSkor.com - Pelatih PSS Sleman, Herry Kiswanto, merasa penampilan anak asuhnya sudah mengalami peningkatan. Itu terlihat dalam tiga laga uji coba terakhir yang dijalani. Syamsul Bahri dkk. selalu meraih kemenangan.
hanya saja, tiga kemenangan beruntun yang diraih dalam pertandingan uji coba serta peningkatan yang terlihat tak lantas membuat mantan pelatih Persela Lamongan itu puas. Dia melihat permainan anak asuhnya masih bisa ditingkatkan lagi untuk jauh lebih baik.
"Filosofi bermain kami adalah kolektivitas, teamwork, dan determinasi. Itu semua sudah mulai terlihat dan kami rasa masih bisa ditingkatkan lagi," ujarnya.
Pelatih yang akrab disapa Herkis ini juga mengingatkan anak asuhnya agar tidak cepat puas. Kemenangan yang diraih Super Elang Jawa dalam tiga pertandingan terakhir dianggap belum berarti apa-apa.
"Kami sadar tekanan yang didapat dalam kompetisi berbeda dengan saat uji coba. Para pemain harus fokus dan jangan cepat puas. Penentuan dan pembuktiannya di kompetisi," imbuhnya.
"Tim ini mayoritas diisi pemain muda. Kuncinya tetap bermain tenang dan fokus bermain kolektif, jangan ambisius," tutupnya. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti