Liga Korsel atau Thailand, Pratama Arhan Bakal Ikut Saran Shin Tae-yong


BolaSkor.com - Pratama Arhan Alif menjadi salah satu pemain Timnas Indonesia yang dinilai pantas melanjutkan karier di luar negeri. Berkat penampilan apik Pratama Arhan di Piala AFF 2020, salah satu klub Korea Selatan, Daejeon Hana, dikabarkan tertarik meminangnya.
Terkait hal tersebut, Pratama Arhan mengaku sangat antusias. Ia tidak akan melewatkan kesempatan jika memang ada tawaran dari klub luar negeri.
Selain klub dari Korea Selatan, Pratama Arhan juga kabarnya diminati tim dari Thailand. Soal klub mana yang nanti bakal dipilih, bek kiri berusia 20 tahun tersebut bakal meminta saran dan pendapat pelatihnya di Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
"Kalau itu (pilihan klub), tinggal tergantung pelatih menyarankan di mana. Saya ikut arahan saja. Saya juga sudah ngobrol dengan coach Shin (Tae-yong)," kata Pratama Arhan saat ditemui awak media di Jakarta.
Baca Juga:
Pratama Arhan Dikabarkan Banyak Diminati Klub Korsel, Termasuk Daejeon Hana
Timnas Indonesia Mungkin Hadapi Bangladesh Dua Kali, Kroasia dan Yunani Dijajaki
Meski demikian, Pratama Arhan tidak mau terlalu menanggapi terkait ketertarikan klub-klub luar negeri terhadapnya. Sebab, soal negosiasi dengan klub peminat bakal diserahkan sepenuhnya ke agennya.
"Itu urusannya sama agen saya. Saya nanti kalau sudah dapat, tinggal oke (setuju) saja. Kalau saya siap main di luar negeri."
"Saya yang penting ke luar negeri dulu, cari pengalaman," tutur Pratama Arhan.
Namun sebetulnya, ada satu hal yang mungkin bakal mengganjal keinginan Pratama Arhan bermain di klub luar negeri. Yaitu, sisa kontrak dengan timnya saat ini, PSIS Semarang.
Diketahui, kontrak Pratama Arhan di PSIS baru akan selesai pada 31 Desember 2023. Terkait hal itu, Pratama Arhan yakin manajemen PSIS bakal legawa melepasnya jika ke klub luar negeri.
"Saya kira Pak Yoyok (CEO PSIS) enggak akan lepas saya kalau ke tim Indonesia saja," ujar pemain muda terbaik Piala AFF 2020 tersebut.
Rizqi Ariandi
7.252
Berita Terkait
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta

Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
