'Arsene Wenger Adalah Simbol Dari Arsenal'
'Arsene Wenger Adalah Simbol Dari Arsenal'- Kiper Arsenal, Petr Cech, meski baru bergabung bersama Meriam London sejak tahun 2015, tetapi Cech menganggap sosok Arsene Wenger telah memberikan dampak yang sangat besar atas perkembangan klub Arsenal.
Cech, menganggap manajer timnya, Arsene Wenger, sebagai simbol dari tim London Utara tersebut setelah merayakan ulang tahun ke-67, setelah menghabiskan 20 tahun sebagai manajer Arsenal.
"Ia (Arsene Wenger) telah melakukan perubahan besar terhadap sejarah Arsenal dan ia mampu terus melakukan hal ini. Anda tidak dapat melihat hal ini di klub lain, tentunya selain Manchester United dengan Sir Alex Ferguson (yang pensiun pada 2013)," ujar Petr Cech dalam wawancara yang dikutip dari situs resmi Arsenal.
Pertandingan yang berakhir dengan skor imbang 0-0 kontra Middlesbrough di Emirates Stadium pada Sabtu (22/10/16) juga merupakan hari ulang tahun ke-67 Arsene Wenger. Walau pertandingan tersebut berakhir imbang dan The Gunners gagal mengamankan posisi di puncak klasemen sementara, pencapaian Wenger mendapat pujian dari berbagai pihak.
"Mereka (Wenger dan Ferguson) melakukan pekerjaan yang luar biasa dengan dua klub besar di dunia ini dan konsistensi mereka pantas mendapat pujian. Kami memang merasa kecewa karena gagal mendapatkan tiga poin, tetapi musim masih panjang dan saya merasa kami berada di posisi yang menjanjikan," tutup Cech mengenai hasil imbang yang diraih timnya kontra The Boro.
ArsenalFC
1.688
Berita Terkait
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana