Liga Europa: Athletic Bilbao Pincang, Ruben Amorim Pastikan Manchester United Tidak Akan Lengah

Manchester United diperkirakan tidak akan mengalami kesulitan besar saat menjamu Athletic Bilbao pada laga leg kedua semifinal Liga Europa di Stadion Old Traffford. Selain unggul agregat 3-0 dan main di depan publik sendiri, United juga menghadapi Bilbao yang sedang pincang.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 08 Mei 2025
Liga Europa: Athletic Bilbao Pincang, Ruben Amorim Pastikan Manchester United Tidak Akan Lengah
Ruben Amorim (uefa.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:


BolaSkor.com - Manchester United diperkirakan tidak akan mengalami kesulitan besar saat menjamu Athletic Bilbao pada laga leg kedua semifinal Liga Europa di Stadion Old Traffford. Selain unggul agregat 3-0 dan main di depan publik sendiri, United juga menghadapi Bilbao yang sedang pincang.

Bilbao datang ke Old Trafford tanpa diperkuat beberapa pemain andalan mereka. Bilbao tidak membawa Williams bersaudara, Nico dan Inaki. Nico gagal mengatasi masalah pangkal paha yang baru-baru ini mengganggunya, sementara Inaki mengalami cedera hamstring dan gagal pulih.

Selain itu, pencetak gol terbanyak Oihan Sancet juga belum pulih dari cedera. Sedangkan bek Dani Vivian absen karena terkena sanksi larangan bertanding setelah kartu merah yang diterimanya di Bilbao.

Baca Juga:

Prediksi dan Statistik Manchester United Vs Athletic Bilbao: Misi Sulit Sang Tamu

Casemiro Sebut Fans Manchester United Tidak Normal

Bruno Fernandes Digoda Klub-klub Arab Saudi, Manchester United Pasang Badan

Nico Williams (uefa.com)

"Jika bisa berada di sini, mereka pasti akan berada di sini," kata Valverde dikutip dari laman Manchester United.

"Sesederhana itu karena ini adalah pertandingan terpenting musim ini. Jadi, mereka pasti akan berada di sini jika mereka bugar."

"Anda hanya bisa memasukkan pemain yang 100 persen bugar ke dalam tim. Saya ingin sekali memasukkan mereka ke dalam skuad. Sungguh disayangkan mereka tidak bisa berada di sini, jadi tidak ada gunanya memikirkan mereka," lanjut Valverde.

Tetap Waspadai Athletic Bilbao

Mengetahui lawan datang dengan kekuatan pincang, pelatih United Ruben Amorim tidak mau jemawa. Amorim yakin Athletic akan bisa beradaptasi dengan beberapa cedera pemain kunci.

Amorim menegaskan, saat ini United tidak peduli dengan kondisi pemain lawan dan fokus pada rencana permainan mereka sendiri. Menurut Amorim, tim asuhannya tidak boleh lengah meski lawan pincang.

"Jika Anda melihat musim kami, apa pun mungkin terjadi. Kami harus memahami bahwa satu gol dapat mengubah segalanya. Jadi, kami siap berjuang untuk memenangkan pertandingan, tidak memikirkan yagn lain," kata Amorim.

"Bagi kami, ini adalah Athletic Bilbao. Saya mengerti sulit bermain tanpa pemain kunci, tetapi bagi kami, itu tidak masalah. Kami harus bartarung, ini adalah final bagi kami. Kami harus pergi ke pertandingan dan mencoba memenangkan pertandingan."

Amorim meyakinkan, bahwa United akan tampil sesuai rencana dan tidak ada perubahan yang dilakukan meski Bilbao tampil tanpa pemain kunci. Pun sebaliknya.

"Ide tim jangan berubah. Tentu saja, Inaki adalah pemain yang berbahaya, dia punya pengalaman. Jadi saya pikir Athletic tidak akan berubah, tetapi karakteristik pemain akan berubah dan itu penting bagi kami untuk tahu, untuk lebih memahami permainan."

"Jadi ini akan menjadi permainan sengit dengan beberapa pemain yang tidak terlalu banyak bermain dan itu saja. Itu terjadi di tim mana pun," pungkas Amorim.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Liga Europa Manchester United Athletic Bilbao Ruben amorim Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.636

Berita Terkait

Timnas
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Nama Giovanni van Bronckhorst menjadi nama terbaru yang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Persija menyiapkan 50 ribu lembar tiket saat menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Liga Indonesia
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Rizky Ridho dipastikan absen bela Persija saat menjamu PSIM Yogyakarta, Jumat (28/11), karena sanksi akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Berita
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Fans MU merapat. Kalian bisa ke Old Trafford dengan modal main gim sepak bola virtual
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Inggris
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Ruben Amorim mengatakan antara dua pemain Everton Idrissa Gueye dan Michael Keane menunjukkan hasrat menang yang menggebu-gebu.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Timnas
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Timnas Indonesia U-22 disebut punya modal penting jelang tampil di SEA Games 2025 yang berlangsung di Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Inggris
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Pelatih Manchester United Ruben Amorim menilai tim asuhannya layak kalah setelah takluk 0-1 dari Everton pada laga pekan ke-12 Premier League di Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Timnas
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Thom Haye menuding ada berbagai pihak yang membuat kekacauan usai Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Bagikan