Liga 2: Sriwijaya FC akan Datangkan 5-7 Pemain dari Liga 1
BolaSkor.com - Persaingan putaran pertama Liga 2 2019 yang sangat ketat membuat Manajemen Sriwijaya FC ingin menambah amunisi sebelum putaran kedua bergulir. Manajer Sriwijaya FC Hendri Zainuddin menyebut bahwa skuat yang ada saat ini sudah cukup baik. Performa tim sejauh ini masih sesuai dengan harapan.
Tapi, putaran kedua bakal lebih keras dan ketat lagi. Manajemen harus menambah pemain untuk dapat menjaga konsisten Laskar Wong Kito di peringkat empat besar teratas.
"Kita akan menambahkan 5-7 pemain dari Liga 1 nanti di putaran kedua," ucap Hendri Zainuddin.
Pemain yang jadi incaran ini dari semua posisi, ada pemain bertahan, gelandang dan striker. Untuk identitas, HZ menegaskan bahwa manajemen untuk sementara belum bisa mempublikasikan. Itu karena manajemen tidak mau pemain itu justru dibajak pesaingnya.
Baca Juga:
Hasil Lengkap Pekan Kedelapan Wilayah Barat, Persiraja Masih Kokoh
Hilton Moreira Berat Dinaturalisasi, Sriwijaya FC Ambil Ancang-ancang
Namun disebutkan Wakil Direktur Utama (Wadirut) PT. Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) ini, pemain yang diincar sesuai dengan rekomendasi dari pelatih.
"Yang pasti kita sudah melakukan pembicaraan dengan pemain dan klub, selaku pemilik dengan opsi peminjaman,” terangnya.
Sebelumnya pelatih Kepala Sriwijaya FC, Kas Hartadi menjelaskan pemain yang bakal jadi bidikannya mulai dari posisi gelandang serang, striker dan juga bek. "Jadi semua posisi, pemain yang ada sudah bagus tapi kita perlu tambahan lagi," kata Kas.
Sriwijaya FC punya target juara Liga 2 musim ini, sekaligus memperoleh tiket promosi ke Liga 1. Oleh karena itulah, tim harus lebih siap. Tim pelapis harus sepadan, apalagi jadwal pertandingan sangat padat. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal