Liga 2: Persita Antisipasi Permainan Cepat Persik

Persita butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan lolos ke semifinal.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Kamis, 14 November 2019
Liga 2: Persita Antisipasi Permainan Cepat Persik
Widodo Memberikan Instruksi kepada Egi Melgiansyah (Persita Media)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Atmosfer positif sedang dirasakan Persita Tangerang jelang laga kedua Babak 8 Besar Liga 2 2019 kontra Persik Kediri di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, pukul 19.00 WIB, Kamis (14/11).

Pasalnya kini, Persita sedang memimpin klasemen setelah laga pertama mengalahkan Martapura FC, 3-2, Minggu (10/11) lalu. Sebaliknya, Persik sendiri bermain imbang kontra PSMS Medan.

Baca Juga:

Tugas Lain Widodo Cahyono di Persita Selain Jadi Pelatih

Liga 2: Diwarnai Tendangan Penalti Panenka Aldy Al Achya, Persita Tangerang Kalahkan Persiraja

Kemenangan pada laga ini bakal menggaransi tempat Egi Melgiansyah dan kawan-kawan ke semifinal. Namun Pelatih Kepala Persita, Widodo C. Putro menginstruksikan anak asuhnya untuk tidak terlalu percaya diri.

Terlebih Persik dikenal memiliki gaya main yang sangat cepat. Mengenai taktik bermain lawan ini, Widodo mengaku sudah mengantisipasinya.

"Ya tentu ada (antisipasi). Kediri ini tim pemain hampir merata, pemain muda semua. Dan dia punya enerjik cara bermainnya, determinasinya tinggi. Nah, itu yang harus kita antisipasi. Dan itu kita sudah berlatih untuk menghadapi mereka," kata Widodo pada keterangan pers yang diterima BolaSkor.com.

Kedua tim sendiri sudah memiliki gambaran cara bermain lawan. Karena Persita pernah beruji coba kontra Persik di pra-musim. Berlangsung Mei 2019, Pendekar Cisadane bemain imbang 3-3, meski sempat unggul terlebih dahulu 3-0.

Namun Widodo mengakui ketimbang Persik, anak asuhnya punya sedikit keuntungan lantaran sukses membawa pulang tiga poin di laga pertama kontra Martapura.

"Setelah kita bisa memenangkan pertandingan di awal ya, saya harapkan pemain pertandingan kedua ini bisa lepas, bisa enjoy. Terus, boleh percaya diri tapi tidak berlebihan," Widodo melanjutkan.

"Yang jelas dari evaluasi kemarin kita sudah mengevaluasi dan mudah-mudahan di pertandingan berikutnya pemain sudah memperbaiki itu dan bisa memenangkan pertandingan lagi. Tapi tidak mudah ya.
Itu harus kerja keras dan tentu kerja sama yang baik," tambahnya.

Mengenai susunan pemain, Widodo mengungkapkan hampir seluruh pemainnya dalam kondisi siap tempur. Kecuali tukang gedor andalan, Sirvi Arvani dan gelandang serang, Ade Jantra.*

Breaking News Persita Tangerang Persik kediri Widodo C Putro
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Prancis akan menghadapi Ukraina di Stadion Parc des Princes dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup D.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Prancis vs Ukraina: Misi Amankan Tiket
Piala Dunia
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Inggris akan menjamu Serbia di Stadion Wembley dalam pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup K.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Prediksi dan Statistik Inggris vs Serbia: Jaga Rekor 100 Persen
Spanyol
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Presiden Barcelona Joan Laporta mengatakan tidak realistis bagi pencetak gol terbanyak Blaugrana Lionel Messi untuk kembali ke klub LaLiga tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 13 November 2025
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Timnas
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Manajemen Persib memastikan Bojan Hodak masih akan tetap menjadi pelatih Maung Bandung, setelah sempat dirumorkan akan menjadi juru taktik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Piala Dunia
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Gelandang Al-Ittihad Fabinho mengatakan kembali dipanggil ke tim nasional Brasil terasa seperti seorang debutan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Inggris
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Manchester United dikabarkan siap menyalip klub lain demi Joao Gomes dari Wolves. Koneksi rahasia bikin Setan Merah unggul di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Internasional
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Serikat pemain dunia Fifpro mengatakan FIFA sudah menciptakan organisasi yang pro-FIFA untuk proses konsultasi tentang kesejahteraan pemain.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Inggris
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Penyerang Chelsea, Raheem Sterling, dan keluarganya selamat tanpa cedera setelah penyusup mencoba membobol rumah mereka.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Spanyol
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Louis Saha memperingatkan Barcelona soal Marcus Rashford. Performa gemilang sang bintang Inggris disebut bisa jadi jebakan berbahaya bagi Blaugrana!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Italia
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
AC Milan dikabarkan siap menampung Jonathan David yang baru bergabung dengan Juventus. Benarkah sang bomber Kanada tak betah di Turin?
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Bagikan