Liga 1 Resmi Diperkenalkan, Persib Semakin Tak Sabar Latihan Bersama
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku sangat menantikan keputusan Pemerintah Kota Bandung mengenai izin timnya untuk berlatih bersama sebagai persiapan menghadapi Liga 1 2021/2022.
Pelatih asal Belanda ini menilai sudah tidak ada waktu lagi untuk tetap menjalani latihan secara mandiri. Terlebih, kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu akan segera digulirkan pada 27 Agustus mendatang.
"Saya akan berbicara dengan manajemen hari ini. Karena hari ini juga ada launching Liga. Jadi kami akan bicara dengan manajemen dan melihat ke depan soal apa yang akan terjadi, kapan kami bisa mulai latihan bersama. Dan para pemain sudah datang bersama sebagai grup dan kami harus mendukungnya, mereka masih berlatih di lingkungan sendiri. Sebagai tim, kami harus segera berlatih bersama," ungkap Robert Rene Alberts saat dihubungi.
Pelatih berusia 65 tahun ini mengaku sudah mengantongi program untuk persiapan menghadapi Liga 1 2021/2022. Satu di antaranya menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai tempat latihan.
Baca Juga:
Resmi ke Persela, Gian Zola Ungkap Alasan
Taktik dan Chemistry Jadi Fokus Gelandang Persib di Latihan Perdana
"Kami mencoba dan kami akan bicara dengan manajemen untuk mendapat persetujuan. Karena kini PPKM juga sudah mulai ada kelonggaran, misalnya bisa memperlihatkan bukti sudah divaksin jika masuk ke supermarket atau mal. Jadi jika kami memperlihatkan bukti sudah divaksin juga bisa saja (masuk ke stadion) dan itu akan kami diskusikan dengan manajemen," tuturnya.
Sejauh ini, Robert memastikan dalam waktu dekat para pemainnya akan segera berkumpul secara keseluruhan. Termasuk juga beberapa pemain yang sempat pulang ke negara asalnya, seperti Marc Klok, Mohammed Rashid dan Geoffrey Castillion.
Marc Klok dan Mohammed Rashid sudah tiba di Jakarta untuk menjalani karantina lebih dulu sebelum melanjutkan perjalanannya ke Bandung. Sementara Geoffrey akan segera melakukan penerbangan dari negara asalnya Belanda.
"Geoffrey sudah mendapatkan vaksin, jadi dia sudah siap dan jika semua berjalan lancar maka dia terbang besok," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.874
Berita Terkait
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025