Liga 1 2021/2022 Resmi Ditunda
BolaSkor.com - Liga 1 2021 resmi ditunda. Kepastian disampaikan langsung Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi dalam konferensi pers, Selasa (29/6).
Hal ini disampaikan setelah PSSI menerima surat dari Satgas COVID-19. PSSI memahami sikap, terlebih situasi dan perkembangan COVID-19.
"Keputusan PSSI dan PT LIB tentang Liga 1. Pertama PSSI, kemarin telah menerima surat dari Satgas COVID-19," kata Yunus Nusi.
Baca Juga:
Arema FC Hormati Penundaan Piala Wali Kota Solo
Wallace Costa Jelaskan Kondisi Setelah Benturan Keras saat PSIS Hadapi PSIM
"Melalui surat diharapkan PSSI dan PT LIB menunda pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan 2. Dalam surat ditunda sampai akhir Juli 2021," tambahnya.
Liga 1 2021 awalnya hendak digelar mulai 9 Juli. Partai antara Persija Jakarta kontra PSS Sleman di Stadion Pakansari, menjadi laga pembuka.
Belakangan kick-off menjadi pertanyaan menyusul ditundanya turnamen pramusim yang melibatkan empat klub Liga 1 dan empat klub Liga 2, Piala Wali Kota Solo 2021. Turnamen tersebut urung digelar mulai Selasa (29/6) menyusul naiknya angka COVID-19.
"PSSI memutuskan mengikuti arahan pemerintah Indonesia melalui Satgas COVID-19," tambah Yunus Nusi.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib