Liestiadi Ungkap Targetnya bersama TIRA-Persikabo

Liestiadi menggantikan pelatih asal Belarusia, Igor Kriushenko
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 26 November 2021
Liestiadi Ungkap Targetnya bersama TIRA-Persikabo
Liestiadi saat memberikan arahan kepada para pemain TIRA-Persikabo. (Media TIRA-Persikabo)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajemen TIRA-Persikabo menunjuk Liestiadi sebagai pelatih baru menggantikan Igor Kriushenko yang dipecat setelah kekalahan dari Persipura Jayapura. Liestiadi ditargetkan bisa membawa klub berjuluk Laskar Padjajaran tersebut mendapat hasil lebih baik di sisa pertandingan musim ini.

Liestiadi mengatakan dirinya merasa tertantang menangani TIRA-Persikabo. Ini merupakan kesempatan kedua bagi pelatih berusia 53 tahun tersebut menangani tim di Liga 1 setelah sempat menjadi caretaker Persipura di musim 2017 dan melatih Persegres Gresik United.

"Saya melihat TIRA-Persikabo bukan tim yang jelek. Mereka tim papan tengah walau poinnya tipis dengan papan bawah. Saya juga melihat pemain lokal di sini bagus dan saya ingin membawa tim ini lebih baik di klasemen. Kami berusaha masuk papan tengah," kata Liestadi.

Baca Juga:

PSM Berpisah dengan Milomir Seslija, TIRA-Persikabo Datangkan Liestiadi

Hasil Liga 1: Penalti Simic Gagal, Persija Kalah dari Bali United

Di bawah asuhan Igor Kriushenko, TIRA-Persikabo memang mendapat hasil yang kurang maksimal. Dari 13 pertandingan, TIRA-Persikabo hanya mendapat dua kemenangan, enam imbang, dan lima kekalahan.

Hasil itu membuat TIRA-Persikabo menempati peringkat 13 klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Tim kebanggaan Kabomania itu hanya unggul dua poin dari Persik Kediri di peringkat 16.

Liestiadi optimistis bisa membuat perubahan di TIRA-Persikabo. Ia mengaku mendapat dukungan penuh dari manajemen dan para pemain.

"Diplomasi dengan manajemen berjalan bagus. Anak-anak juga menerima saya dengan senang hati. Mari sama-sama kita angkat tim ini menjadi lebih baik ke depannya," ujar Liestiadi.

Sebelum menangani TIRA-Persikabo, Liestiadi tercatat pernah melatih PSIM Yogyakarta, Celebest FC, Persikad Depok, Persipura Jayapura, dan Persegres Gresik United. Ia juga sempat menjadi asisten Wim Rijsbergen di Timnas Indonesia pada 2014 dan membantu Robert Alberts di Arema dan PSM Makassar.

Tira Persikabo Liestiadi Igor Kriushenko Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.373

Berita Terkait

Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Italia
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Sandro Tonali merilis starting XI terbaik versi dirinya. Ada Donnarumma, Leao, hingga dua pemain Inter. Satu nama yang muncul jadi sorotan besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Italia
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah isu Antonio Conte akan mundur. Ia menegaskan Conte tetap melatih dan hubungan keduanya baik.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke babak 32 besar.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
Timnas Indonesia U-17 meraih kemenangan pertamanya di level Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Italia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Napoli hanya memenangkan dua dari lima pertandingan terakhir di semua kompetisi dan belum mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Inggris
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Tidak ada tempat yang lebih diinginkan Pep Guardiola untuk menjalani pertandingan ke-1.000 dalam karier kepelatihannya selain di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Inggris
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Liverpool merosot ke posisi kedelapan klasemen Premier League setelah 11 pertandingan, tertinggal delapan poin dari Arsenal di puncak.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Bagikan