Lewis Hamilton Jadi Warga Negara Kehormatan Brasil

Keputusan ini diusulkan anggota kongres Brazil, Andre Figueiredo. Dia menilai Hamilton pantas mendapatkannya usai menampilkan performa memukau pada GP Brazil musim lalu. Ketika itu peraih tujuh kali gelar juara dunia ini mampu comeback dari posisi belakang hingga berhasil merebut podium pertama.
Andhika PutraAndhika Putra - Jumat, 11 November 2022
Lewis Hamilton Jadi Warga Negara Kehormatan Brasil
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar baik datang dari pembalap Mercedes, Lewis Hamilton. Driver asal Inggris Raya ini mendapat gelar warga negara kehormatan jelang GP Brazil.

Keputusan ini diusulkan anggota kongres Brazil, Andre Figueiredo. Dia menilai Hamilton pantas mendapatkannya usai menampilkan performa memukau pada GP Brazil musim lalu. Ketika itu peraih tujuh kali gelar juara dunia ini mampu comeback dari posisi belakang hingga berhasil merebut podium pertama.

Atas gelar ini, Hamilton mengaku senang. Rekan satu tim George Russell ini merasa terhormat telah diterima menjadi bagian dari negara Brazil.

“Saya ingin mengatakan terima kasih banyak kepada semua orang di sini, semua orang telah menggerakkan gunung besar agar hal ini terjadi. Jujur ini merupakan kehormatan tertinggi bagi saya untuk mendapatkan dan menerima kewarganegaraan ini. Sekaranh saya merasa telah menjadi bagian dari Brazil,” jelas Hamilton, dikutip dari formula1.com.

“Ketika saya tiba di sini pada musim 2007 (debut pertama Hamilton di F1), rasa cinta mulai tumbuh, lalu pengalaman yang didapat, khusunya di musim 2021, tahu saat kalian semua mendukung saya, itu menjadi momen paling spesial selama hidup saya. Saya tidak sabar untuk melanjutkan perjuangan ini,” tambahnya.

Terkait hal ini, Hamilton ingin mendedikasikan pencapaian tersebut untuk legenda Formula 1, Ayrton Senna. Berkat pembalap asal Brazil itu, Hamilton akhirnya berhasil menemukan jati dirinya.

“Saya ingin dedikasikan kehormatan ini untuk Ayrton Senna, keluarganya, teman-temannya, dan fansnya. Ketika berumur lima tahun, saya melihat Ayrton Senna balapan untuk pertama kalinya, dan pada momen itu saya tahu keinginan terpendam, menjadi juara dunia seperti dia,” ungkap Hamilton.

“Saat itu saya tahu dan belajar mengenai Brazil. Ketika itu juga saya mulai bermain gim FIFA dengan memilih Brazil! Namun melalui matanya (Senna), saya melihat seberapa besar passion yang dimiliki orang Brazil, sedalam apa, dan secintaapa passion kamu untuk negara sendiri. Itu sangat indah Saya tertarik untuk menghabiskan lebih banyak waktu di sini,” pungkasnya.

Penulis: Bintang Rahmat

Breaking News F1 Formula 1 Lewis hamilton
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Bagikan