Lewati Jalan Sulit, Dewa United Banten dan Jamarr Johnson Harus Berpisah
BolaSkor.com - Dewa United Banten akhirnya harus berpisah dengan Jamarr Johnson di IBL musim 2023 mendatang.
Keputusan itu disepakati kedua belah pihak, seiring kontrak Jamarr yang berakhir pada akhir Desember 2022.
Kontrak Jamarr tak diperpanjang karena terbentur aturan dari IBL yang tidak membolehkan pemain naturalisasi tersebut sebagai lokal. Jamarr tetap dihitung sebagai legiun asing pada 2023.
"Jamarr adalah pemain yang sangat profesional. Kami dari manajemen mengucapkan terima kasih banyak atas semua dedikasinya untuk Dewa United selama ini," kata CEO Dewa United Banten Michael Oliver Wellerz.
"Sangat menyenangkan bisa bekerja sama dengan dia selama dua musim terakhir ini. Jamarr akan selalu menjadi bagian dari keluarga besar Dewa United Banten," sambung pria yang karib disapa Owe.
Sementara itu, Jamarr juga menyampaikan terima kasih setelah seluruh perjuangan yang dilalui bersama di kompetisi IBL.
Tak lupa, pebasket naturalisasi itu pun mendoakan agar Dewa United Banten bisa mencapai target juara IBL musim depan.
"Kami semua adalah keluarga saya. Kita bertarung bersama di banyak kesempatan," ucap Jamarr.
"Untuk semua orang di tim ini, saya belajar dan berkembang bersama kalian. Saya berharap yang terbaik untuk kalian musim depan," tutup Jamarr.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Nova Arianto Relakan Nicholas Mjosund demi Jaga Soliditas Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Piala Dunia U-17 2025: Fadly Alberto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Siap Lakoni Laga Perdana Kontra Zambia