Leighton Baines Tetap di Everton Hingga 2018
Liverpool - Spekulasi masa depan Leighton Baines bersama Everton terjawab, setelah manajer Roberto Martinez mengumumkan bek kiri 29 tahun tersebut menandatangani kontrak baru.
Dalam jumpa pers Senin (27/1), Martinez menyatakan Baines sudah terikat dengan perjanjian kerja sama baru hingga empat tahun ke depan.
“Kami bangga Leighton (Baines) sudah tanda tangan kontrak baru berdurasi empat tahun,” ujar Martinez dilansir web site resmi klub.
“Ini sangat menambah semangat internal tim maupun fans.”
Sebelumnya, pemain tim nasional Inggris ini menjadi target mantan pelatih The Toffees yang kini menukangi Manchester United, David Moyes.
Tercatat dua kali Moyes coba merekrut Baines pada bursa transfer pertengahan tahun lalu, dan hingga penghujung 2013 dikabarkan masih berminat membawa mantan anak asuhnya tersebut ke Old Trafford.
Baines bergabung dengan Everton pada 2007 setelah menghabiskan lima musim bersama Wigan. Ketika itu Baines menolak Sunderland dan memilih ke Goodison Park dengan biaya transfer 6 juta Poundsterling.
Sebelum pengumuman Martinez ini, kontrak Baines di Everton tersisa 18 bulan. Pengaruh besar pada tim membuat Martinez khawatir salah satu pemain kuncinya tersebut dibajak tim lain.
11.190
Berita Terkait
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin