Legenda Manchester United Tak Sanggup Melihat Liverpool Juara Premier League
BolaSkor.com - Legenda Manchester United, Wayne Rooney, mengungkapkan apabila Liverpool berhasil menjuarai Premier League adalah mimpi buruk bagi hidupnya. Rooney mengatakan, tak tahan dengan sikap suporter The Reds gemar mengungkit masa lalu.
Liverpool dan Manchester City saat ini sedang dalam pertarungan akhir merebut gelar juara Premier League. Sempat unggul jauh, kini The Reds hanya berjarak dua poin dari Man City. Bahkan, Sergio Aguero dan kawan-kawan berpeluang menyalip Liverpool karena masih punya satu pertandingan lebih sedikit.
Menanggapi persaingan itu, Rooney mengungkapkan dirinya lebih ingin melihat Manchester City yang keluar sebagai juara. Sebab, kemenangan Liverpool akan melukai hati klub yang didukungnya, Everton.
"Merupakan alasan yang bagus untuk keluar dari negara ini ketika mereka berdua saling bersaing meraih gelar," ungkap Rooney seperti dilaporkan talkSPORT.
Baca juga:
Jurgen Klopp Respons Ajakan Franz Beckenbauer Latih Bayern Munchen
Sadio Mane Jadi Pemain Senegal Tertajam di Premier League
Liverpool belum pernah meraih gelar juara Premier League sejak 29 tahun yang lalu. The Reds sudah meraih 19 gelar kompetisi tertinggi Inggris tersebut atau satu titel di belakang Manchester United.
"Saya berharap Manchester City bisa melewati garis akhir sebelum Liverpool. Saya tidak tega melihat Liverpool menang. Itu akan menjadi mimpi buruk bagi setiap orang di Everton," timpalnya.
"Saya ingat pada 2005 Liverpool meraih gelar Liga Champions. Mereka masih membicarakannya sekarang dan akan terus seperti itu hingga 10 atau 15 tahun lagi," papar Rooney.
Usai meninggalkan Everton pada 2018, saat ini Wayne Rooney berkarier di Amerika Serikat bersama DC United. Pemain 33 tahun tersebut telah mengemas tiga gol dalam tiga laga di MLS.
Johan Kristiandi
18.156
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta