Piala Liga Inggris
Legenda Manchester United Prediksi Liverpool Menekuk Newcastle 2-0
BolaSkor.com - Legenda Manchester United, Gary Neville, menjagokan Liverpool akan mengalahkan Newcastle United pada pertandingan final Piala Liga Inggris 2024-2025, di Stadion Wembley, Minggu (16/3). Menurut Neville, Newcastle kerap tidak bermain bagus ketika tampil di Wembley.
Pertandingan final Piala Liga Inggris musim ini akan mempertemukan Liverpool melawan Newcastle. Pada babak sebelumnya, The Magpies menyisihkan Arsenal, sedangkan Liverpool menang melawan Tottenham Hotspur.
Baca Juga:
3 Alasan Chelsea Akan Mengalahkan Arsenal dan Mempercepat Pesta Juara Liverpool
5 Pemain Liverpool yang Akan Absen pada Final Piala Liga Inggris Kontra Newcastle United
Menurut Gary Neville, Liverpool akan meraih trofi Piala Liga Inggris ke-11 pada malam ini. Kualitas The Reds masih jauh lebih baik daripada Newcastle.
"Menurut saya, Liverpool akan menang 2-1 atau 2-0," ujar Neville di podcast Stick to Football.
"Newcastle tidak pernah bermain bagus di Wembley. Meskipun, saya berharap mereka akan melakukannya," sambung Neville.
"Saya tidak melihat Mohamed Salah dan Virgil van Dijk akan gagal jadi pemenang pada hari Minggu. Ketika melihat dua pemain itu, Anda akan berpikir siapa yang akan mengalahkan mereka."

Liverpool (x/LFC)
Newcastle Kehilangan Banyak Pilar
Newcastle akan kehilangan sejumlah pilar pada duel melawan Liverpool. Sven Botman dan Lewis Hall absen karena cedera. Sementara itu, Antony Gordon tidak bisa beraksi karena larangan bermain.
Pada sisi lainnya, Liverpool kehilangan Joe Gomez dan Conor Bradley. Trent Alexander-Arnold juga tidak bisa bermain.
View this post on Instagram
Selain Piala Liga Inggris, Liverpool juga berpeluang besar juara Premier League. Pasukan Arne Slot itu unggul 15 poin dari Arsenal yang ada di posisi kedua.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid