Lee Yong-dae Berharap yang Terbaik untuk Liliyana Natsir Selepas Gantung Raket
BolaSkor.com - Pebulu tangkis Korea Selatan, Lee Yong-dae, mengungkapkan perasaannya saat mengetahui Liliyana Natsir bakal segera gantung raket. Lee Yong-dae mengaku sedih karena dunia bulu tangkis bakal kehilangan talenta terbaiknya.
Lee Yong-dae dan Liliyana sempat menjadi rival pada medio 2008. Pada Olimpiade 2008, Lee Yong-dae dan Liliyana pernah berjumpa di partai final.
Kala itu, Liliyana masih berpasangan dengan Nova Widianto. Sementara Lee Yong-dae bertandem Lee Hyo-Jung.
Pasangan Korea Selatan pada akhirnya berhasil keluar sebagai pemenang dan merebut medali emas Olimpiade 2008. Namun, Lee Yong-dae merasa Liliyana tetap lawan yang sulit dihadapi di sepanjang kariernya.
Baca Juga:
Cerita Fajar Alfian Traktir Makan Bakso Pebulutangkis Thailand Ratchanok Intanon
Indonesia Masters 2019: Kalahkan Line, Fitriani Melaju ke Babak Kedua
"Saya pikir Liliyana adalah pemain yang sangat bagus di ganda campuran. Selalu sulit ketika menghadapinya di kategori ganda campuran," ujar Lee Yong-dae.
"Saya sedih melihatnya memutuskan pensiun. Saya mendoakan yang terbaik baginya setelah pensiun dan semuanya berjalan dengan baik baginya," sambungnya.
Indonesia Masters 2019 menjadi turnamen terakhir Liliyana Natsir. Pebulu tangkis yang akrab disapa Butet itu memutuskan pensiun. Adapun Lee Yong-dae kembali aktif bermain setelah gantung raket pada 2016.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim