LeBron James Relakan Nomor 23 ke Anthony Davis
BolaSkor.com - Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James, tak akan memakai nomor 23 pada musim depan. Ia merelakan angka ikonik itu kepada rekrutan anyar, Anthony Davis.
Nomor 23 sudah melekat dalam diri LeBron sejak bersama Cleveland Cavaliers. Hanya di Miami Heat LeBron tidak menggunakan angka tersebut.
Sementara Anthony Davis menggunakan nomor 23 selama tujuh musim saat memperkuat New Orleans Pelicans.
Baca Juga:
Stephen Curry Ogah Gabung Space Jam 2, Ini Deretan Pebasket yang Tampil
Lakers Amankan Anthony Davis, LeBron James: Ini Baru Permulaan
Dilansir dari ESPN, LeBron kemungkinan akan kembali menggunakan nomor enam seperti di Miami Heat. Dugaan itu semakin diperkuat dengan bocoran gambar Space Jam 2 di mana LeBron menggunakan jersey nomor enam.
Adapun perpindahan Davis ke Lakers akan resmi pada 6 Juli 2019. Proses transfer Davis turut melibatkan Washington Wizards dengan penjualan Mo Wagner, Isaac Bonga dan Jemerreio Jones ke Washington Wizards.
Dari penjualan itu, Lakers akan mendapatkan 32 juta dollar untuk menebus Davis. Adapun bonus penjualan yang diterima Davis sebesar empat juta dollar Amerika Serikat akan diberikan ke Lakers untuk menaikkan salary cap.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang