Lazio Tidak Sabar Ingin Hadapi AC Milan
Roma - Pelatih anyar Lazio, Stefano Pioli, mengaku tak sabar menantikan laga menghadapi AC Milan. Kedua tim akan bertemu di laga awal musim kompetisi Serie A Italia 2014/2015.
Pioli berharap anak asuhnya mampu memperlihatkan performa terbaik kala bertandang ke San Siro pada 31 Agustus nanti. "Ini adalah awal yang menarik. Kami harus bekerja keras agar siap untuk tantangan ini," kata Pioli yang dilansir footbal Italia, Selasa (29/7).
"Memang tidak mudah untuk menilai jadwal. Yang pasti kami akan tetap menghadapi semua tim pada akhirnya. Hal terpenting bagi kami adalah harus berada dalam performa terbaik sejak awal kompetisi bergulir," tambahnya.
Sementara, pelatih AC Milan, Filippo Inzaghi, menilai laga menghadapi Lazio di awal kompetisi merupakan ujian berat bagi dirinya dan skuat Rossonerri.
“Ini menjadi awal musim yang berat. Kami harus bersiap sebaik mungkin. Memainkan dua dari tiga pertandingan di kandang sendiri seharusnya bisa menjadi keuntungan,” papar Inzaghi.
11.190
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Fiorentina di Zona Degradasi, AC Milan Pantang Anggap Remeh La Viola
Punya Mental Juara, Adrien Rabiot Ingatkan AC Milan soal Perburuan Scudetto
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar