Lawan Semen Padang, Evaldo Silva Waspadai Esteban Vizcarra
Lawan Semen Padang, Evaldo Silva Waspadai Esteban Vizcarra
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Jepara - Persijap Jepara langsung bertemu lawan tangguh, Semen Padang, saat kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 kembali digulirkan usai libur karena Pemilu Legislatif (Pileg). Persijap sesungguhnya memiliki modal bagus karena meraih kemenangan di laga terakhir sebelum libur. Mereka sukses menaklukkan Persik Kediri 1-0.
Kapten Persijap Evaldo Silva de Assis berharap tren itu bisa berlanjut saat menjamu Semen Padang dalam lanjutan ISL Wilayah Timur di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Sabtu (12/4). Menurutnya Persijap harus bisa memanfaatkan keuntungan saat tampil di kandang sendiri.
"Setelah menang atas Persik, saya berharap Persijap bisa melanjutkannya saat melawan Semen Padang. Saya tahu lawan memang tim yang kuat. Saya sudah beberapa kali bertemu mereka. Tapi kami bermain di kandang sendiri sehingga berharap bisa memenangkan laga ini," kata Evaldo.
Ditegaskan bek asal Brasil ini, Persijap butuh kemenangan untuk memperbaiki posisinya. Pasalnya, saat ini Persijap masih berada di zona bawah klasemen sementara.
Meski demikian, Evaldo mengakui tak mudah mengalahkan Semen Padang. Menurutnya banyak pemain yang harus diwaspadai. Salah satunya Esteban Vizcarra yang dinilai paling berbahaya.
"Saya harus mewaspadainya. Dia sangat berbahaya. Tapi secara keseluruhan, Semen Padang memang tim yang berkualitas. Dari kiper sampai pemain depan, semua harus diwaspadai," pungkas kapten Laskar Kalinyamat ini.
Oleh: Putra Kartika (koresponden BolaSkor.com Jateng & DIY)
Posts
11.190
Berita Terkait
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Bungkam PSBS Biak 6-2, Persib Turun ke Peringkat 4
Pada pertandingan lainnya, PSIM Yogyakarta berhasil mengamankan tiga poin setelah menumbangkan Semen Padang 1-0.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Liga Indonesia
Mauricio Souza Beber Alasan Maxwell Souza dan Jordi Amat Absen saat Persija Tumbangkan Persijap 2-0
Adapun laga bigmatch antara Persija Jakarta dan Persib Bandung akan terjadi pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Bungkam Persijap di GBK
Persija Jakarta menang 2-0 atas Persijap Jepara di SUGBK, Jakarta, Sabtu (3/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Persijap Jepara di Super League 2025/2026 Sabtu 3 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persija menjamu Persijap Jepara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (3/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persija Jakarta vs Persijap Jepara di Super League 2025/2026, Sabtu 3 Januari 2026
Persija menjamu Persijap Jepara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (3/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Liga Indonesia
Punya Kesempatan ke Puncak Klasemen, Persija Harus Kalahkan Persijap
Persija akan ke puncak klasemen jika menang atas Persijap, tetapi di sisi lain Borneo FC harus kalah oleh PSM.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Liga Indonesia
Maxwell Souza dan Alan Cardoso Bakal Absen Lawan Persib jika Dapat Kartu Kuning di Laga Kontra Persijap
Maxwell Souza, Alan Cardoso, dan Ilham Rio Fahmi harus hati-hati jika tidak mau absen saat menghadapi Persib Bandung pekan depan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Liga Indonesia
Main Lawan Persijap di Awal Tahun, Persija Tak Kenal Tanggal Merah
Para pemain Persija tidak mendapatkan libur awal tahun karena pada 3 Januari harus bertanding menghadapi Persijap Jepara di SUGBK, Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 01 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Bungkam Persijap 4-0, Madura United Permalukan Semen Padang
Madura United mengalahkan Semen Padang 5-1 di Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (28/12).
Rizqi Ariandi - Minggu, 28 Desember 2025
Liga Indonesia
Janji Pemain Muda Persija untuk Lebih Kuat Usai Dapat Kartu Merah di Laga Kontra Semen Padang
Figo Dennis Saputrananto menerima semua kritik yang membangunnya untuk menjadi pemain yang lebih baik.
Rizqi Ariandi - Kamis, 25 Desember 2025