Lawan PSM Makassar, Evan Dimas: Harus Lebih Fokus
BolaSkor.com - Gelandang Bhayangkara Solo FC, Evan Dimas Darmono, mengaku akan bermain lebih fokus lagi pada pertandingan kedua Grup B Piala Menpora 2021 melawan PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (27/3).
Meski sudah memiliki tiga poin, Bhayangkara Solo FC mencoba meraih kemenangan selanjutnya untuk bisa memuluskan jalan lolos ke babak perempat final.
Maka dari itu, mantan pemain Persija Jakarta ini ingin para pemain harus lebih solid lagi ketika menghadapi PSM.
Baca Juga:
Kalahkan Borneo FC, Bhayangkara Solo FC Sudah Punya Formasi Ideal
“Tentunya kita harus lebih fokus dan tidak boleh meremehkan siapapun lawan yang akan kita hadapi," kata Evan Dimas seperti dilansir dari laman resmi Bhayangkara Solo FC.
"Tim pasti ingin kembali memetik kemenangan, sama halnya saya pribadi yang ingin memetik poin penuh di tiap laga yang dijalani,” tambah mantan pemain Selangor Fa tersebut.
Pemain asli Surabaya ini juga mengaku bersyukur Bhayangkara Solo FC mampu memetik tiga poin di laga pertama Grup B melawan Borneo FC.
“Pertandingan pertama syukur alhamdulillah kita memetik tiga poin. Harus diakui memang laga pertama cukup sulit. Ini karena memang kita sudah tak lagi bertanding di sebuah laga kompetitif selama setahun. Ini tentunya mempengaruhi,” ujar Evan Dimas.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025