Liga Champions
Lawan Liverpool, Real Madrid Tanpa Vinicius Junior
BolaSkor.com - Pemain depan Real Madrid Vinicius Junior akan absen dalam pertandingan Liga Champions melawan Liverpool. Penyerang asal Brasil itu tidak akan tampil karena mengalami cedera hamstring.
Vinicius bermain penuh saat Real Madrid menang 3-0 atas Leganes di LaLiga pada hari Minggu.
Madrid, yang berada di posisi ke-18 dalam klasemen Liga Champions, akan bertandang ke Anfield pada Kamis (28/11) untuk menghadapi pemuncak klasemen Liverpool.
Baca Juga:
Arsenal Disarankan Tidak Rekrut Arda Guler dari Real Madrid
Real Madrid Menang Telak, Tatap Positif Laga Liga Champions Lawan Liverpool
Florentino Perez Tuding UEFA Cawe-Cawe agar Pemain Real Madrid Tidak Meraih Ballon d'Or
Klub LaLiga itu membawa 19 pemain untuk melakukan perjalanan ke Merseyside dan tidak ada nama Vinicius setelah sang pemain disebut mengalami cedera pada bisep femoris di kaki kirinya.
Seperti dilansir Marca, Vinicius bisa absen sekitar tiga minggu, tetapi Madrid tidak mengomentari seberapa parah cederanya.
Sedangkan di kubu Liverpool, sepertinya tidak akan bisa diperkuat bek Trent Alexander-Arnold. Bek kanan Inggris itu absen dalam kemenangan 3-2 di Southampton karena cedera hamstring yang dideritanya sebelum jeda internasional.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.914
Berita Terkait
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival