Lawan Borneo FC, Persib Simpan Dedi Kusnandar
BolaSkor.com - Dedi Kusnandar dipastikan absen membela Persib Bandung saat menghadapi Borneo FC, pada laga pekan kelima Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Sabtu (21/4). Kepastian itu diungkapkan secara langsung oleh pelatih Persib, Mario Gomez.
Dikatakan Mario Gomez, Dedi masih harus menjalani perawatan agar cedera kaki kanannya bisa benar-benar pulih.
"Semua pemain dalam kondisi yang bagus. Hanya Dedi yang mengalami cedera dan dia tidak bisa main (melawan Borneo FC)," ungkap Mario seusai memimpin sesi latihan di Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung, Kamis (19/4).
Meski tanpa Dedi, pelatih berusia 61 tahun ini enggan mempermasalahkannya. Sebab masih banyak pemain yang sanggup menggantikan peran dari pemain yang akrab disapa Dado itu.
"Kita juga sudah bisa memainkan Victor Igbonefo. Nanti kita tinggal memilih apakah Victor atau Sabil yang akan akan main," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.708
Berita Terkait
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Jadwal Siaran Langsung Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di ACL Two 2025/2026 26 November 2025
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Persib vs Lion City, Bobotoh Harus Baca Peraturan Ini jika Ingin Away Day
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Bojan Hodak Semringah Persib Hentikan Rekor Buruk atas Dewa United
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Madura United, Borneo FC Samarinda Catat 11 Kemenangan Beruntun