Liga 1

Launching Skuad Malut United untuk Liga 1 Bertabur Bintang, Kebanggaan Masyarakat Maluku Utara

Malut United dihuni pemain label Timnas Indonesia dan pemain asing anyar.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 29 Juli 2024
Launching Skuad Malut United untuk Liga 1 Bertabur Bintang, Kebanggaan Masyarakat Maluku Utara
Malut United launching skuad di Jakarta, Senin (29/7). (BolaSkor.com/Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Klub promosi Liga 1 2024/2025, Malut United, melakukan launching skuad untuk kompetisi musim depan. Acara launching berlangsung di Glitz, Kuningan City, Jakarta Selatan, Senin (29/7) siang WIB.

Malut United mengkombinasikan skuad lama di Liga 2 dengan wajah-wajah baru baik lokal maupun asing. Nama-nama lokal baru yang menghuni skuad Laskar Kie Raha antara lain Yakob Sayuri, Yance Sayuri, Wahyu Prasetyo, dan Manahati Lestusen, Hari Nur Yulianto, Yandi Sofyan dan lain-lain. Sedangkan penggawa asing ada nama Tatsuro Nagamatsu (Jepang), Cassio Scheid (Brasil), Adriano Castanheira (Portugal), Jorge Correa (Argentina), Diego Martinez (Paraguay), dan Wbeymar Angulo (Armenia).

"Pemain lama yang kami pertahankan dan pemain baru yang kami datangkan, semuanya sesuai strategi dan gameplan tim. Tantangan dan kesulitan di Liga 1 jelas berbeda dengan Liga 2," kata pelatih Malut United, Imam Nahumarury.

"Itulah sebabnya, kami harus mempersiapkan Malut United dengan cara berbeda dibandingkan dengan Liga 2. Kompetisi berbeda, kekuatan tim juga harus berbeda," tambahnya.

Baca Juga:

Duo Yance dan Yakob Sayuri Merapat ke Malut United

Klub Promosi Malut United 'Menggila' di Bursa Transfer, Datangkan 'Hulk' dan Eks Kapten Timnas Indonesia

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Malut United berjuang di Liga 1 musim depan dengan membawa nama masyarakat Maluku Utara. Tentu ini menjadi sebuah kebanggaan, di mana setelah sekian lama ada klub asal Maluku yang bermain di kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia.

"Klub ini dibentuk untuk memberikan kebahagiaan untuk masyarakat Maluku Utara khususnya, dan seluruh pendukung Malut United di mana pun berada," kata COO Malut United, Willem D Nanlohy.

"Sebagai pendatang baru di Liga 1, kami harus berkerja keras mempersiapkan tim agar dapat bersaing dengan klub-klub yang sudah lama berlaga di level teratas kompetisi nasional," tambahnya.

Jelang Liga 1, Malut United sudah menggelar persiapan dari Mei 2024. Hingga saat ini, Laskar Kie Raha sudah memiliki 36 pemain, 5 di antaranya di bawah 22 tahun.

"Dalam perkembangannya, saat ini kami memutuskan menggunakan 7 pemain asing. Tentu semua ini sesuai kebutuhan tim. Target kita step by step, yang pasti mau lebih baik dari Liga 2," ucap Imam Nahumarury.

Nantinya, Malut United sementara bermarkas di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, terlebih dahulu. Sambil menunggu selesainya renovasi Stadion Gelora Kie Raha di Ternate.

"Musim ini, Malut United bermarkas di Stadion Gelora Kie Raha di Ternate. Namun, karena proses renovasi masih berlangsung, untuk sementara kami tidak bisa menjamu lawan-lawan di Ternate," ucap Willem D Nanlohy.

"Kami harap masyarakat Maluku Utara dan pendukung Malut United bersabar. Kami pun ingin sekali segera bermain di markas sendiri dengan dukungan penuh penonton dan membuat mereka bahagia," timpal Imam Nahumarury, yang juga merupakan putra asli Maluku dan juga legenda sepak bola Indonesia.

Malut United memulai kiprahnya di Liga 1 musim dengan dengan menghadapi tuan rumah Madura United di Stadion Bangkalan, Sabtu (10/8). Pada tanggal 16 Agustus, Laskar Kie Raha baru memainkan laga kandang melawan Persebaya Surabaya di Stadion Madya.

Skuad Malut United untuk Liga 1 2024/2025:

Kiper: 1-M. Ridwan, 31-Rifky Tofani, 71-M. Fahri, 96- Aldhila Rray Redondo

Bek: 3-Bagus Nirwanto, 4-Rio Saputro, 5-Saddam Tenang, , 18-Wahyu Prasetyo, 23-Yance Sayuri, 25-Irsan Lestaluhu, 27-Safrudin Tahar, 37, Firman Ramadhan, 41-Cassio Scheid (Brasil), 46-Fredyan Wahyu.

Tengah: 6-Ahmad Baasith, 8-Ichlasul Qadri, 13-Tatsuro Nagamatsu (Jepang), 14-Riki Togubu, 15-Finky Pasamba, 16-Wbeymar Angulo (Armenia-Kolombia), 19-Pramoedya Putra, 32-Jorge Correa (Argentina), 33-Muhammad Darel, 69-Manahati Lestusen, 88-Alwi Slamat.

Depan: 7-Adriano Castanheira (Portugal), 9-Diego Martínez (Paraguay), 10-Ilham Udin Armaiyn, 11-Rifal Lastori, 12-Yakob Sayuri, 20-Rafly Selang, 21-Frets Butuan, 22-Hari Nur Yulianto, 24-Aaron Yekti, 80-Victor Mansaray (Amerika Serikat-Sierra Leone), 99-Yandi Sofyan

Staf Kepelatihan Malut United di Liga 1 2024/2025:

Direktur Teknik: Yeyen Tumena
Pelatih Kepala: Imam Nahumarury
Asisten Pelatih: Resal Octavian, Dedy Gusmawan, Aditya Putra Dewa
Pelatih Kiper: Alan Haviluddin
Asisten Pelatih Kiper: Joko Ribowo
Pelatih Fisik: Ramdhan Fitrayadi dan Gaselly Jun Panam
Analist: Haris Oscar, Alief Syafrizal Muhammadin
Dokter: Feras Ardiles Muhammad
Fisioterapi: Muhammad Ismaiel Hafid dan Fachriansyah

Malut United Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.643

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC akan menjamu PSM Makassar di Banten International Stadium, Minggu (9/11). Simak informasi mengenai link streaming pertandingan tersebut melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Dewa United Banten FC terus mengalami hasil buruk di kompetisi domestik, meski tampil bagus di AFC Challenge League.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Bagikan