Latihan Tiga Pekan, Kas Hartadi Masih Soroti Fisik Pemain Dewa United FC
BolaSkor.com - Dewa United FC saat ini sedang membangun kekuatan timnya untuk berlaga di Liga 2 2021 yang rencananya akan berlangsung pada Juli 2021. Terhitung sudah tiga pekan mereka menjalani latihan di Pamulang Community Center (PCC), Tangerang Selatan.
Selama tiga pekan terakhir, pelatih Dewa United FC, Kas Hartadi masih fokus kepada fisik pemain. Menurut Kas Hartadi, fisik para pemain masih belum maksimal, maka dari tim pelatih masih memaksimalkan latihan untuk mendongkrak kondisi fisik.
Dari latihan tiga pekan tersebut, Dewa United FC sudah melakukan satu kali pertandingan uji coba melawan tim amatir DPP FC. Pada pertandingan tersebut, skuad asuhan Kas Hartadi meraih kemenangan telak 3-0 atas sang lawan.
Baca Juga:
Siapkan Kejutan, Dewa United FC Kembali Lirik Dua Pemain Liga 1
"Selama ini kami masih memperbaiki kondisi fisik pemain. Kemarin pada saat latihan dan uji coba memang sudah ada perbaikan kondisi fisik, tapi kami masih perlu tingkatkan lagi," kata Kas Hartadi ketika dihubungi oleh BolaSkor.com, Kamis (8/4).
Sampai saat ini sudah ada 24 nama pemain yang dikontrak oleh manajemen Dewa United FC, terakhir ada nama mantan pemain Persib Bandung, Jajang Sukmara yang bergabung. Namun ternyata pemain-pemain tersebut masih belum cukup untuk mengarungi Liga 2
"Kalau pemain memang sekarang masih belum ada tambahan lagi. Kemarin baru Jajang Sukmara yang datang ke kita untuk bergabung, tapi kemungkinan besar ada beberapa pemain lagi yang nantinya mengisi pos yang masih kurang," pungkas mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut.
Rencananya Dewa United FC akan kembali menggelar laga uji coba. Kali ini melawan tim Liga 3, Harin FC. Uji coba ini akan digelar pada Kamis (8/4).
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra