Lancarkan Rayuan Maut, Arsenal Siap Gandakan Gaji Gabriel Jesus

Posisi Jesus yang ingin meninggalkan Man City membuat Arsenal tertarik.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 06 Juni 2022
Lancarkan Rayuan Maut, Arsenal Siap Gandakan Gaji Gabriel Jesus
Gabriel Jesus (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal menjadikan penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, sebagai buruan teratas pada bursa transfer musim panas kali ini. Bahkan, The Gunners siap menggandakan gaji pemain asal Brasil itu.

Mikel Arteta mengajukan permintaan khusus kepada manajemen Arsenal. Sang pelatih menegaskan butuh penyerang baru. Bahkan, hal tersebut sangat mendesak karena ditinggal Alexandre Lacazette yang tak memperpanjang kontrak. Selain itu, Arsenal juga telah kehilangan Pierre-Emerick Aubameyang sebelumnya.

Arsenal tidak jauh-jauh dalam mencari pemain. The Gunners memonitor penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, yang sedang galau akan masa depannya.

Baca Juga:

3 Fakta Menarik Mengenai Marquinhos, The New Martinelli untuk Arsenal

5 Alasan Mengapa Liga Europa Bukan Kegagalan untuk Arsenal

Kabar Baik dari William Saliba untuk Fans Arsenal

Gabriel Jesus bukannya tidak mau bertahan di Manchester City. Namun, keputusan The Citizens mendatangkan Erling Haaland dan Julian Alvarez membuat Jesus khawatir. Sang striker takut tidak mendapatkan menit bermain yang cukup.

Padahal, untuk pemain seperti Gabriel Jesus yang baru 25 tahun, kesempatan bermain menjadi yang utama. Apalagi, pada akhir tahun ini akan digelar Piala Dunia 2022.

Walhasil, Gabriel Jesus mempertimbangkan pilihan angkat kaki. Ia meyakini, kariernya bisa lebih bersinar jika berganti klub.

Posisi Jesus yang ingin meninggalkan Man City membuat Arsenal tertarik. Jesus dianggap cocok dengan profil penyerang yang dibutuhkan Arsenal. Apalagi, meski pada musim lalu tidak menjadi pemain inti, tetapi Jesus membukukan 13 gol dan 12 assist.

Untuk merayu Jesus, Arsenal siap menggandakan gaji sang striker. Jika saat ini Jesus mendapatkan upah 90 ribu pounds per pekan, Arsenal siap memberikan 190 ribu pounds per pekan. Nilai tersebut akan menjadikan Jesus sebagai satu di antara pemain termahal di Arsenal.

Kabarnya, Jesus tertarik dengan tawaran itu dan berharap kedua klub bisa segera mencapai kesepakatan. Harga eks Palmeiras tersebut diyakini mencapai 50 juta pounds.

Gabriel Jesus Arsenal Breaking News Manchester City
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.870

Berita Terkait

Timnas
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2025. Skuad Garuda Muda dijadwalkan bertolak menuju Thailand pada Jumat (28/11) pagi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Liga Champions
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Pekan lima fase liga Liga Champions 2025-2026 berakhir, Arsenal mantap di urutan satu dan Liverpool kian terpuruk.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Inggris
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Arsenal menjaga momentum melalui kemenangan 3-1 atas Bayern Munchen di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Hasil laga-laga Liga Champions yang dimainkan pada Kamis (27/11) dini hari WIB melibatkan tim seperti Madrid, Inter, Arsenal, PSG, Bayern, dan Liverpool.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Bagikan