Lampu Kuning di Sisi Kiri Pertahanan Barcelona

Berbeda dengan area lain, di mana memiliki lebih dari satu pemain pelapis, untuk bek kiri Barcelona praktis cuma ada Jordi Alba.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 03 Februari 2019
Lampu Kuning di Sisi Kiri Pertahanan Barcelona
Jordi Alba (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona nyaris dipermalukan Valencia pada jornada 22 LaLiga. Bermain di Camp Nou, Blaugrana sempat tertinggal 0-2 terlebih dulu. Beruntung, Barca memiliki Lionel Messi yang memborong dua gol untuk menyelamatkan muka.

Meski masih bisa meraup satu poin, laga melawan Valencia seakan membuka kelemahan Barcelona, yang sejatinya sudah terjadi sepanjang musim ini. Titik tersebut ada di sisi kiri pertahanan.

Baca Juga:

3 Alasan Lionel Messi akan Tampil di Piala Dunia 2022

5 Transfer Aneh di Bursa Januari 2019

Sergi Roberto
Sergi Roberto (zimbio)

Hal ini tidak lepas dari kedalaman pemain di posisi ini. Berbeda dengan area lain, di mana memiliki lebih dari satu pemain pelapis, untuk bek kiri Barcelona praktis cuma ada Jordi Alba.

Jikapun ada pelapis, pemain itu tidak berposisi sebagai bek kiri alami. Situasi ini tentu akan menjadi lampu kuning bagi Eernesto Valverde jika Jordi Alba mesti absen, seperti melawan Athletic Bilbao pekan depan.

Saat menghadapi Valencia, Valverde semula tidak memainkan Jordi Alba sejak awal. Namun, sang pelatih akhirnya memainkannya di paruh kedua setelah melihat Sergi Roberto kesulitan menjalankan peran bek kiri.

Valverde sendiri tampaknya menyadari skuatnya tak punya pelapis Jordi Alba. Buktinya, Valverde beberapa kali memberi Jordi Alba untuk rehat sejenak. Namun, saat mencoba melakukan rotasi itu juga, Valverde menyadari dirinya tidak memiliki pelapis yang mumpuni.

Nelson Semedo
Nelson Semedo (zimbio)

Beberapa nama pernah dimunculkan Valverde untuk mengisi bek kiri. Di awal Copa de Rey, Valverde sempat mencoba pemain muda Barca, Juan Miranda. Namun, kemudian posisi Miranda digantikan Nelson Semedo yang sejatinya beroperasi di sisi kanan.

Berhasilkah keputusan Valverde menukar posisi Semedo ke sisi kiri? Sama sekali tidak. Saat melawan Sevilla di Copa de Rey, Semedo menjadi titik lemah pertahanan Barca. Berulang kali dia dibuat tunggang langgang menghadapi serbuan Pablo Sarabia dan Jesus Navas.

Melihat hal ini, Valverde kemudian mencoba memainkan bek kanan lainnya di sisi kiri, Sergio Roberto, saat melawan Valencia.

Menarik menunggu apa yang akan dilakukan Valverde ketika Barcelona tandang ke San Mames, markas Bilbao pekan depan.

Barcelona LaLiga
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.335

Berita Terkait

Spanyol
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
FIFA dikabarkan siap melarang laga liga domestik di luar negeri menyusul rencana Barcelona dan AC Milan yang akan menjalani pertandingan resmi di Amerika Serikat dan Australia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
Spanyol
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono dikabarkan pulih dari cedera jelang El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona akhir bulan ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Spanyol
Chelsea Berstatus Tim Underdog saat Melawan Barcelona di Liga Champions
Chelsea akan bertanding melawan Barcelona di Liga Champions pada November mendatang, dan status mereka tim underdog (non-unggulan).
Arief Hadi - Jumat, 10 Oktober 2025
Chelsea Berstatus Tim Underdog saat Melawan Barcelona di Liga Champions
Spanyol
Joan Laporta Respons Keluhan Frenkie de Jong soal Laga Barcelona vs Villarreal Dimainkan di Miami
Tak butuh waktu lama bagi Joan Laporta, Presiden Barcelona, merespons keluhan Frenkie de Jong soal Laga Barcelona vs Villarreal Dimainkan di Miami.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Joan Laporta Respons Keluhan Frenkie de Jong soal Laga Barcelona vs Villarreal Dimainkan di Miami
Spanyol
Frenkie de Jong Kritik Laga Villarreal vs Barcelona di Miami
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, mengkritik rencana untuk memainkan pertandingan LaLiga melawan Villarreal di Miami akhir tahun ini.
Yusuf Abdillah - Kamis, 09 Oktober 2025
Frenkie de Jong Kritik Laga Villarreal vs Barcelona di Miami
Spanyol
Tak Cari Pengganti Robert Lewandowski, Barcelona Tidak Terobsesi Penyerang Nomor 9
Robert Lewandowski sudah berusia 37 tahun tetapi Barcelona, ditegaskan Deco, tidak mencari penggantinya.
Arief Hadi - Rabu, 08 Oktober 2025
Tak Cari Pengganti Robert Lewandowski, Barcelona Tidak Terobsesi Penyerang Nomor 9
Spanyol
Jadi Penghangat Bangku Cadangan, Endrick Disarankan Tinggalkan Real Madrid pada Januari
Sepanjang musim ini, Endrick menjadi salah satu pemain Real Madrid yang belum mencatat satu pun penampilan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 08 Oktober 2025
Jadi Penghangat Bangku Cadangan, Endrick Disarankan Tinggalkan Real Madrid pada Januari
Spanyol
UEFA Izinkan Laga AC Milan vs Como Dimainkan di Australia, Barcelona Kontra Villarreal di Miami
Federasi Sepak Bola Eropa, UEFA, memberi lampu hijau laga Serie A AC Milan vs Como dimainkan di Australia.
Arief Hadi - Selasa, 07 Oktober 2025
UEFA Izinkan Laga AC Milan vs Como Dimainkan di Australia, Barcelona Kontra Villarreal di Miami
Spanyol
Pertahanan Rapuh, Bek Barcelona Sentil Lini Depan
Barcelona total sudah kebobolan 12 gol hanya dalam 10 pertandingan musim ini.
Yusuf Abdillah - Senin, 06 Oktober 2025
Pertahanan Rapuh, Bek Barcelona Sentil Lini Depan
Spanyol
Dibantai Sevilla, Hansi Flick Puji Semangat Juang Barcelona
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan dia akan memastikan para pemainnya memanfaatkan kekalahan 1-4 dari Sevilla untuk memperbaiki kesalahan.
Yusuf Abdillah - Senin, 06 Oktober 2025
Dibantai Sevilla, Hansi Flick Puji Semangat Juang Barcelona
Bagikan